Pertama di Indonesia, Apa Fungsi Transmisi B di All New Daihatsu Ayla?
Menariknya, transmisi CVT All New Ayla punya lay out baru: P, R, N, D, S, dan B. Nah, mungkin P, R, N, D, dan S, konsumen otomotif sudah paham fungsinya. Misalnya, mode D digunakan untuk berkendara normal dengan medan jalan cenderung datar. Tapi untuk apa mode B?
Mobil All New Astra Daihatsu Ayla mengusung platform baru Daihatsu New Global Architecture (DNGA).
Berkat DNGA, mobil murah dan ramah lingkungan ini tampil semakin modern dengan fiitur canggih. Salah satu fitur baru di All New Ayla adalah transmisi CVT.
-
Apa saja jenis mesin yang ditawarkan untuk Daihatsu Ayla? Daihatsu Ayla dapat dipilih dengan dua jenis mesin, yakni yang berkapasitas 1.000 cc dan 1.200 cc.
-
Dimana informasi tentang Daihatsu Ayla bisa didapatkan? Dibawah ini terdapat informasi tentang Daihatsu Ayla yang telah disusun dari situs resmi Astra Daihatsu Motor pada hari Kamis, (21/03/2024).
-
Mengapa banyak orang memilih Daihatsu Ayla untuk mobilitas sehari-hari? Daihatsu Ayla merupakan salah satu varian mobil Low Cost and Green Car (LCGC) yang terkenal akan efisiensi konsumsi bahan bakarnya. Oleh karena itu, banyak orang secara khusus memilih kendaraan ini untuk mendukung kegiatan mobilitas mereka sehari-hari.
-
Bagaimana cara Daihatsu Ayla menghasilkan tenaga yang efisien? Daihatsu Ayla dapat dipilih dengan dua jenis mesin, yakni yang berkapasitas 1.000 cc dan 1.200 cc. Mesin berkapasitas 1.000 cc dilengkapi dengan mesin berkode 1KR-VE, dengan konfigurasi DOHC, VVT-i, dan memiliki 3 silinder segaris. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 67 PS pada putaran 6.000 rpm, serta torsi sebesar 89 Nm pada putaran 4.400 rpm.
-
Mobil Daihatsu Ayla bekas tahun berapa yang memiliki rentang harga terendah? Daihatsu Ayla 2013 Rp62 juta-Rp77 juta
-
Kapan informasi tentang Daihatsu Ayla ini dipublikasikan? Dibawah ini terdapat informasi tentang Daihatsu Ayla yang telah disusun dari situs resmi Astra Daihatsu Motor pada hari Kamis, (21/03/2024).
Transmisi CVT ini lebih canggih dari transmisi otomatis biasa. Sebab transmisi teknologi anyar ini menawarkan perpindahan gigi yang mulus, tapi konsumsi bensin lebih hemat.
Menariknya, transmisi CVT All New Ayla punya lay out baru: P, R, N, D, S, dan B.
Nah, mungkin P, R, N, D, dan S, konsumen otomotif sudah paham fungsinya. Misalnya, mode D digunakan untuk berkendara normal dengan medan jalan cenderung datar.
Atau S untuk mode 'sport' supaya mobil lebih responsif di jalan dengan kemampuan akselerasinya lebih baik. Didesain pula untuk medan jalan yang lebih variatif: naik-turun.
Nah, yang jadi pertanyaan mode B, karena belum pernah ada di mobil Daihatsu sebelumnya.
©2023 Merdeka.com
Research & Development (R&D) Product Planning Division Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Anjar Rosjadi menjelaskan, mode B bermakna 'brake' atau pengereman.
"Mode B dikembangkan pada All New Ayla untuk tujuan berkendara di jalanan menurun yang curam. Cukup geser tuas D ke B, maka mesin dengan perintah sistem (ECU) akan menjaga laju mobil lebih tertahan. Mirip-mirip engine break tapi ini lebih smooth, nyaman sehingga minim hentakan," ujar Anjar di acara Media Test Drive All New Ayla di Yogyakarta, Jumat (12/5).
Mirip Engine Break
©2023 Merdeka.com
Penasaran dengan penjelasan ini, Merdeka.com ditemani dua jurnalis lainnya menjajal mode B pada All New Ayla 1.2R CVT ADS. Ini varian tertingggi yang dibanderol Rp 189,9 juta per unit.
Dari kawasan Kali Urang, Yogyakarta, kami kembali turun ke bawah (kota). Hujan turun di kaki Gunung Merapi pada Kamis (11/5).
Saat melaju di turunan cukup terjal, kami menggunakan mode B daripada D. Perbedaannya terasa. Mobil melaju lebih pelan di turunan. Mobil seperti ditahan supaya tidak meluncur lebih kencang.
Kami melihat jarum mesin di MID anteng di rpm tinggi. Berbeda saat dipindahkan ke mode D, jarum mesin kembali turun ke rpm rendah. Disesuaikan dengan pedal gasnya. Pedal rem tidak banyak ditekan.
Kami mengakui lebih nyaman menggunakan mode B di jalan menurun.
Anjar menjelaskan filosofi DNGA dan realisasinya di mobil generasi kedua Ayla ini.
"Platform DNGA bermakna mobil Daihatsu memiliki high quality tapi harga jualnya terjangkau. Realisasinya di All New Ayla adalah penguatan underbody dan rigiditas karena frame-nya lebih kaku. Tujuannya supaya body-nya lebih kuat tapi ringan," jelasnya.
Realisasi lainnya, sistem suspensinya lebih soft dari generasi lawasnya.