Spesies terbaru moge naked Suzuki terkuak
Beberapa waktu yang lalu spesies terbaru dari moge naked Suzuki mulai terkuak keberadaannya.
Beberapa waktu yang lalu spesies terbaru dari moge naked Suzuki mulai terkuak keberadaannya. Suzuki menyebutnya dengan All-New GSX-S1000 2015, seperti dilansir oleh Visordown, Senin (11/08).
-
Apa yang membuat Suzuki Escudo terlihat gagah? Desain kotaknya memberikan kesan gagah dan berkarakter, dan mobil ini terkenal dengan opsi modifikasi yang beragam.
-
Apa yang menjadi ciri khas Suzuki Jimny? Meskipun telah mengalami beberapa transformasi untuk tetap relevan dengan perkembangan zaman, Jimny tetap mempertahankan karakteristiknya yang khas.
-
Bagaimana Suzuki Katana generasi kedua berbeda dari generasi pertama? Suzuki Indomobil melakukan penyegaran pada Katana pada tahun 1989 dengan ciri khas lampu depan kotak, tachometer, dan transmisi manual 5 percepatan. Atapnya juga lebih menonjol dengan bentuk seperti punuk, memberikan ruang kepala yang lebih luas di kabin.
Melalui hasil jepretan foto Chris Doane Automotive yang dipublikasikan oleh Visordown, jelas menampakkan sosok super naked dari arah samping. Detail emblem 'GSX-S1000' pun menjadi aksen yang asing - belum pernah ada sebelumnya pada varian mogenya.
Boleh jadi memang inilah sosok 'telanjang' dari flagship Suzuki GSX-R1000 yang telah diendus kehadirannya sejak akhir tahun 2013 lalu. Sedianya All-New Suzuki GSX-S1000 2015 ini akan dibekali dengan mesin bertenaga 182 hp.
Mesin ini diperkirakan berasal dari spek yang digunakan pada Suzuki GSX-R1000 yakni 999cc, 4-silinder serta menyangkokkan part ABS terkini yang ditanam di GSR750 terbaru.
Diperkirakan unit moge terbaru ini baru akan diperkenalkan ke publik dunia pada Oktober mendatang di ajang INTERMOT Cologne-Germany, atau di EICMA Milan.