Terbukti sesatkan konsumen, Australia ancam Volkswagen
Tak tanggung-tanggung, VW bisa dikenakan denda sebesar USD 777 ribu atau setara dengan Rp 11 miliar tiap pelanggaran.
Volkswagen telah mengakui bahwa pihaknya memiliki setidaknya 11 juta mobil yang telah terpasangi perangkat yang bisa memalsukan tingkat emisi mesin diesel. Jelas ini adalah kasus serius yang tengah dialami oleh VW.
Berbeda dengan Indonesia yang menganggap tidak merasa dirugikan, Autralia justru ingin menuntut VW.
Produsen otomotif asal Jerman tersebut baal menghadapi ancaman denda jutaan dolar AS di Australia jika terbukti menyesatkan pembeli lokal menyangkut klaim emisi. Komisi Persaingan dan Konsumen Australia (ACCC) menyatakan Volkswagen harus mengklarifikasinya jika perusahaan itu memasok mobil dengan perangkat itu ke Australia.
"ACCC akan mencari material pemasaran dari VW Group dan tidak akan ragu mengambil langkah jika konsumen terbukti dibohongi, disesatkan atau ditipu," kata Sims, Ketua ACCC, seperti yang dikutip dari Antara (1/10).
Tak tanggung-tanggung, VW bisa dikenakan denda sebesar USD 777 ribu atau setara dengan Rp 11 miliar untuk setiap pelanggaran terhadap Hukum Konsumen Australia.
Baca juga:
Swiss dan Italia blacklist mobil VW model diesel
[Video] Ngakak, gadis-gadis cantik ini putus cinta dengan mobil
Tak hanya VW saja, BMW, Merci, Opel, juga lakukan kecurangan emisi?
Skandal emisi gas buang terkuak, CEO Volkswagen mengundurkan diri
Gara-gara kasus Volkswagen, Qatar rugi Rp 73,2 triliun
-
Kapan Volkswagen diluncurkan? Versi asli Volkswagen, yang dikenal sebagai Volkswagen Käfer atau Beetle, pertama kali diluncurkan pada tahun 1938.
-
Apa nama perusahaan yang mengelola VW di Indonesia sebelum PT Garuda Mataram Motor? Merek otomotif asal Jerman, Volkswagen (VW) dan Audi, hadir di Indonesia sejak lama. Bahkan untuk VW sudah diperniagakan di Indonesia sejak 1960-an oleh PT Piola, yang dimiliki pengusaha lokal Maratua Panggabean.
-
Apa model mobil Volkswagen yang terkenal di era modern? Selama tahun 1990-an dan 2000-an, Volkswagen secara berkesinambungan melakukan inovasi dengan merilis beberapa model yang sukses seperti Volkswagen Touareg, Volkswagen Tiguan, dan Volkswagen Scirocco.
-
VW Kombi itu seperti apa? Volkswagen Kombi lahir dari sebuah usulan yang unik. Desainnya yang khas dan multifungsi telah menarik perhatian global selama lebih dari tujuh dekade.
-
Bagaimana Volkswagen bangkit setelah Perang Dunia II? Tetapi setelah perang, Volkswagen dipulihkan dengan bantuan dari Inggris dan Amerika. Produksi Beetle dilanjutkan, dan mobil tersebut menjadi simbol dari pemulihan Jerman setelah perang.
-
Di mana komunitas VW Cabrio Borobudur berada? Maka tak heran kalau komunitas yang terletak di Jalan Balaputera Dewa, No. 16 Wanurejo Borobudur ini memilih BRI sebagai alat transaksi pembayaran untuk para pengunjung bahkan anggotanya.