1.942 Narapidana di Bali Dapat Remisi Saat HUT Kemerdekaan RI ke-76
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum HHAM) Bali, Jamaruli Manihuruk menerangkan, remisi umum I diberikan kepada 1.906 orang narapidana dan remisi umum I atau langsung bebas diberikan kepada 36 orang narapidana.
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia Ke-76, sebanyak 1.942 narapidana di Bali mendapatkan remisi, Selasa (17/8). Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum HHAM) Bali, Jamaruli Manihuruk menerangkan, remisi umum I diberikan kepada 1.906 orang narapidana dan remisi umum I atau langsung bebas diberikan kepada 36 orang narapidana.
"Pemberian remisi ini merupakan bentuk pembangunan manusia dalam proses pemasyarakatan terhadap narapidana dan anak. Salah satunya, adalah pemenuhan dan perlindungan terhadap hak-hak yang harus dihormati sesuai dengan Pasal 14 Undang Undang No. 12 Tahun 1995 tentang pemasyarakatan," kata Jamaruli di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Kelas IIA Kerobokan, Denpasar, Bali.
-
Apa isi dari puisi-puisi 17 Agustus pendek? Puisi pendek tentang 17 Agustus mampu mencerminkan perasaan kebanggaan dan cinta tanah air yang dapat Anda lantunkan pada saaat momen kemerdekaan ini. Dengan menggunakan kata-kata sederhana namun bermakna, puisi-puisi ini berhasil menangkap esensi dari perjuangan, pengorbanan, dan kebebasan.
-
Kenapa puisi 17 Agustus penting? Selain sebagai bentuk perayaan, puisi-puisi 17 Agustus juga berfungsi sebagai pengingat akan tanggung jawab kita untuk terus menjaga dan mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif.
-
Kenapa pamflet lomba 17 Agustus penting? Keberadaan pamflet lomba sangat penting untuk menyebarkan informasi, sekaligus mengundang minat warga masyarakat agar terlibat di dalamnya.
-
Apa tujuan utama dari kata sambutan ketua panitia 17 Agustus? Selain mengucapkan rasa terima kasih kepada anggota panitia dan warga yang terlibat, kata sambutan 17 Agustus biasanya juga berisi tentang tujuan kegiatan HUT Kemerdekaan.
-
Apa tujuan dari caption 17 Agustus Bahasa Inggris? Menulis caption yang tepat tidak hanya membantu menyebarluaskan semangat kemerdekaan, tetapi juga memperkuat rasa kebanggaan dan cinta tanah air di antara para pengguna media sosial.
-
Kapan pamflet lomba 17 Agustus disebarluaskan? Contoh pamflet lomba 17 Agustus berguna untuk mempromosikan dan menjelaskan kegiatan-kegiatan yang hendak dilaksanakan pada hari kemerdekaan ini.
Dia menyebutkan, total narapidana di Bali yang mendapatkan remisi dalam Rangka HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 berjumlah 1.942 orang dari 2.940 jumlah narapidana keseluruhan per hari ini.
Untuk syarat pemberian remisi tersebut diberikan sesuai dengan Undang-undang Nomor 12 Tahun 1995 tentang Pemasyarakatan Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1999 tentang syarat dan tata cara pelaksanaan hak warga binaan pemasyarakatan.
Kemudian, diubah terakhir kali oleh Peraturan Pemerintah Nomor 99 Tahun 2012 tentang perubahan kedua atas Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1999 tentang syarat dan tata cara pelaksanaan hak warga binaan pemasyarakatan keputusan Presiden Nomor 174, Tahun 1999 tentang remisi dan Permenkumham Nomor 3, Tahun 2018, tentang syarat dan tata cara pemberian remisi.
"Yaitu asimilasi, cuti mengunjungi keuarga, pembebasan bersyarat, cuti menjelang bebas, dan cuti bersyarat," sebutnya.
Ia juga menyampaikan, bahwa narapidana atau WBP yang mendapatkan remisi adalah yang telah memenuhi syarat atau berperilaku baik.
"Tentunya remisi ini diberikan kepada WBP yang sudah memenuhi kriteria, dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku selama masa pembinaan di pemasyarakatan," katanya.
Baca juga:
7.154 Narapidana di Jawa Tengah Mendapat Remisi HUT ke-76 RI
Kemenkum HAM Beri Remisi 17 Agustus kepada 134.430 Napi, 2.491 Langsung Bebas
17 Napi Korupsi di Sukamiskin Dapat Remisi, Tak Berlaku untuk Setya Novanto
1.493 Napi Lapas Kelas II A Tangerang Dapat Remisi, 13 Langsung Bebas
536 Narapidana Rutan Salemba dapat Remisi HUT RI