25 Siswa dan 3 Guru di Jepara Terpapar Covid Saat PTM, Dinkes Jateng Lakukan Tracing
Dinas Kesehatan Jawa Tengah menyatakan puluhan siswa asal Jepara terpapar Covid-19 saat mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM). Para siswa berstatus orang tanpa gejala (OTG) dan pihak Dinkes masih melakukan tracing.
Dinas Kesehatan Jawa Tengah menyatakan puluhan siswa asal Jepara terpapar Covid-19 saat mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM). Para siswa berstatus orang tanpa gejala (OTG) dan pihak Dinkes masih melakukan tracing.
"Laporan dari Jepara, ada satu sekolahan setelah dilakukan screening ada siswa yang positif sekitar 25 siswa dan tiga guru. Dan, semuanya tanpa gejala," kata Kepala Dinas Kesehatan Jawa Tengah, Yulianto Prabowo dalam keterangannya, Rabu (22/9).
-
Apa yang terjadi pada kasus Covid-19 di Jakarta menjelang Nataru? Kasus Covid-19 meningkat di Ibu Kota menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Kenapa sabun muka khusus jerawat penting? Wajah berminyak dan kotor bisa meningkatkan risiko jerawat karena penumpukan kotoran dan penyumbatan pori-pori.
-
Siapa Mbah Joget? Dilansir dari kanal YouTube Tri Anaera Vloger, Mbah Joget sendiri merupakan seorang penari atau ronggeng pada masa kolonial Belanda.
Dia menjelaskan bahwa siswa dan guru yang positif Covid-19 sementara ini berangsur sudah sembuh. Namun, aktivitas sekolah tersebut kembali ditutup.
"Yang positif diisolasi, juga tracking dan testing. Semuanya OTG dan sudah banyak yang sembuh," jelasnya.
Sedangkan untuk PTM Kabupaten Blora, ia menyatakan juga ditemukan kasus penularan Covid-19. Temuan kasusnya didapat saat pihak sekolah melakukan skrining kesehatan bagi para guru dan muridnya.
"Ada delapan sekolah melakukan screening sebelum PTM di Blora, dan ditemukan sekitar 40 kasus. Tapi bukan klaster sekolah," tuturnya.
Sementara, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan adanya temuan kasus Covid-19 di Blora, pihaknya langsung koordinasi dengan Bupati Blora untuk memastikan. Ternyata, temuan kasus positif di sekolah itu karena justru karena dites lebih dulu sebelum PTM dilaksanakan.
"Saya cek di Blora, kontak Bupati dan saya lega ternyata klaster di sana itu karena persiapan PTM dites lebih dulu. Itu bagus. Ya, ada SMK, MTs, SD dan SMP ini komplit," kata Ganjar.
Temuan kasus di kabupaten Blora semuanya dari guru. Maka, ia pun memerintahkan seluruh Kepala Dinas Pendidikan harus mengecek, pastikan guru sendiri punya kesadaran untuk sehat.
“Yang menarik semuanya itu orang tua, artinya guru. Maka, saya perintahkan seluruh Kepala Dinas Pendidikan harus ngecek, pastikan guru sendiri punya kesadaran untuk sehat. Kalau tidak ini bahaya. Beberapa kejadian MTs di Jepara 28 orang terdeteksi, 25 siswa dan 3 guru. Saya komunikasi dengan kemenag untuk tutup. Jangan sampai kita kasih stempel gagal," tandasnya.
Baca juga:
Puan: Keselamatan Siswa yang Utama, Sekolah Jangan Curi Start Pembelajaran Tatap Muka
PTM, 61 Siswi SMPN 3 Mrebet Positif Covid-19
54 Sekolah di Samarinda PTM Terbatas, Rekomendasi Dicabut Jika Prokes Dilanggar
Klaster PTM Muncul di Jateng, Gubernur Ganjar Perintahkan Semua Daerah Gelar Tes Acak
Angka Putus Sekolah Meningkat 10 Kali Lipat akibat Pandemi
90 Murid SMPN 4 Mrebet Purbalingga Diisolasi Setelah Tes Antigen Postif Covid-19
Nadiem: Vaksinasi Mengejar PTM Bukan PTM Mengejar Vaksinasi