27 eksponen Soekarnois temu kangen Guntur di Surabaya
Barisan Soekarnois Jawa Timur terus bergerak untuk memenangkan pasangan calon (Paslon) Gubernur, Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno. Mereka akan menunjukkan kekuatan dengan berkumpul bersama bertajuk ‘Temu Kangen dengan Mas Guntur’ di Grand City, Surabaya.
Barisan Soekarnois Jawa Timur terus bergerak untuk memenangkan pasangan calon (Paslon) Gubernur, Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno. Mereka akan menunjukkan kekuatan dengan berkumpul bersama bertajuk ‘Temu Kangen dengan Mas Guntur’ di Grand City, Surabaya.
"Kami mendukung Mbak Puti karena Mbak Puti adalah keluarga marhaenis. Ini adalah harga diri bagi kami, kami harus memenangkan Mbak Puti" kata salah satu anggota Barisan Soekarnois, Edi Wahyudi kepada Merdeka.com, Selasa (1/5).
-
Kapan Yusuf mulai beternak itik? Ahmad Yusuf (22) sudah mulai beternak itik sejak usianya masih 15 tahun.
-
Kapan Sahrul Gunawan diwisuda? Alhamdulillah, guys! Hari ini, Selasa, 21 November 2023, setelah sukses banget lulus sidang tesis bulan April kemarin, kita semua merayakan Wisuda Magister Ilmu tafsir Al Quran universitas PTIQ yang pertama.
-
Apa pesan utama yang disampaikan Gus Ipul dalam acara Malam Nuzulul Quran di Kota Pasuruan? Dalam momentum ini, Wali Kota Pasuruan, Saifullah Yusuf atau biasa disapa Gus Ipul ini mengingatkan kepada THL, Tenaga Kontrak, PPPK dan pejabat eselon III yang hadir untuk selau meminta pertolongan Allah SWT dalam segala urusan terutama dalam hal memajukan Kota Pasuruan.
-
Apa yang dilakukan Yusuf bersama Ikram Rosadi? Sejak datang ke klinik, Yusuf seakan tak terpisahkan dengan sang ayah sambung yang menyemangatinya sebelum disunat.
-
Apa yang Yusuf Mannagalli Parawansa lakukan saat kuliah? Ia tak malu memasang rengkek di motornya demi membawa barang dagangannya.
-
Apa pesan utama Gus Ipul di Hari Pahlawan? “Indonesia merupakan pasar yang besar dan dikaruniai begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa. Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi generasi penerus untuk mengelola kekayaan alam dan juga potensi penduduk Indonesia bagi kejayaan Bangsa dan Negara,” ujar Gus Ipul.
Edi mengatakan, saat ini seluruh organisasi marhaenis terus bergerak untuk menunjukkan kekuatan. Menurut dia, selama ini marhaenis tidak mau terlibat jauh masuk ke persoalan politik, karena kali ini yang maju adalah cucu Soekarno putri Guntur Soekarno, maka seluruh komponen ini langsung menyatu.
Untuk mengetahui keseriusan semua kelompok, Edi menegaskan kalau 27 komunitas marhaenis akan bertemu melakukan konsolidasi. Dalam pertemuan itu, tidak ada agenda kampanye. Agenda yang ada adalah melakukan 'Temu Kangen bersama Mas Guntur Soekarno'. Di mana selama ini, Guntur tidak pernah terlihat dikancah perpolitikan maupun lokasi lain.
"Saya tegaskan pertemuan 27 eksponen ini tidak ada agenda kampanye. Ini hanya temu kangen, kalau kami mendukung Mbak Puti itu karena Mbak Puti bagian keluarga kami," ujar Ketua Temu Barisan Soekarno ini.
Dari perkembangan yang ada, Barisan Soekarno masih bergerak. Mereka memiliki minat untuk ikut terlibat dalam acara temu kangen. Mereka mengaku sudah tidak sabar untuk bertemu pada acara yang diselenggarakan di Grand City Surabaya tanggal 11 Mei 2018 mendatang.
Pertemuan ini, lanjut Dosen Untag ini, juga akan dihadiri tokoh-tokoh senior marhaenis, seperti Djarot yang akan membacakan puisi, serta kepala daerah-kepala daerah yang memiliki historis dengan marhein. Di antaranya Gubernur Jawa Timur, Soekarwo yang akan diundang untuk menghadiri acara ini.
"Banyak tokoh yang akan kita datangkan untuk temu kangen selama ini," ujar Edi.
Sebenarnya, langkah awal pertemuan ini hanya akan didatangi 18 organisasi marhaenis, tetapi karena permintaan terus berdatangan, hingga saat ini yang terdaftar sebanyak 27 organisasi. Kemungkinan, lanjut dia, jumlah organisasi marhaenis akan bertambah untuk memeriahkan acara ini.
"Ini banyak yang kontak mau ikut. Saya yakin masih banyak yang akan bergabung dalam acara ini," kata dia.
(mdk/hhw)