4 Aksi Prabowo-Hatta di Gedung MK
Prabowo-Hatta ditemani sejumlah petinggi koalisi Merah Putih, seperti Aburizal Bakrie, Akbar Tandjung, Idrus Marham.
Kubu Prabowo - Hatta semalam akhirnya resmi mengajukan gugatan hasil Pilpres 2014 ke Mahkamah Konstitusi (MK), sebelum tenggat waktu berakhir pukul 21.00 Wib. Pasangan nomor urut satu itu pun ikut hadir saat kuasa hukumnya memasukkan gugatan.
Prabowo-Hatta ditemani sejumlah petinggi koalisi Merah Putih, seperti Aburizal Bakrie, Akbar Tandjung dan Idrus Marham. Massa simpatisan pun ikut menggeruduk lembaga pengawal konstitusi tersebut.
Berikut aksi Prabowo-Hatta di Gedung MK seperti dirangkum merdeka.com:
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Apa yang ditegaskan oleh Prabowo terkait dengan kegiatan jogetnya? Prabowo menegaskan, gagasan Koalisi Indonesia Maju (KIM) sudah hebat dan bisa dipertanggungjawabkan. "Banyak yang bilang tentang saya, apa sih itu calon presiden kok joget-joget, katanya calon presiden harus memberi gagasan. Saya tegaskan gagasan kita paling hebat. Nggak usah ragu, gagasan KIM sudah hebat, paten," kata Prabowo saat memberikan pidato di HUT ke-9 Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu, (9/12).
-
Apa yang dilakukan Prabowo saat menyapa ketua umum partai politik? Ketua umum partai politik pengusung Prabowo-Gibran terlihat hadir dalam acara tersebut. Saat Prabowo ingin menyapa para ketua umum yang hadir, dia pun berkelakar tengah mempersiapkan nama-nama yang hadir. Sebab, dirinya takut nama tersebut terlewat dapat menyebabkan koalisi tak terbentuk."Ini daftar tamunya panjang banget, jadi harus saya sebut satu-persatu. Kalau enggak disebut koalisi tak terbentuk," kata Prabowo, disambut tawa oleh para tamu yang hadir.
-
Apa yang Prabowo pantau di IKN? Dalam kunjungan itu, Prabowo turut memantau langsung perkembangan pembangunan Istana Negara dan mendengarkan paparan oleh Tim Kontruksi IKN di lapangan yang berkaitan dengan lokasi dilaksanakannya upacara HUT RI mendatang.
Naik Lexus, Prabowo-Hatta hanya di depan gedung MK
Pasangan Prabowo-Hatta tidak ikut masuk ke gedung Mahkamah Konstitusi (MK), ketika tim kuasa hukumnya mendaftar gugatan hasil Pilpres 2014. Keduanya hanya sampai depan gedung MK.
Pantauan merdeka.com, Jumat (25/7), Prabowo dan Hatta datang menggunakan mobil Lexus putih sekitar pukul 19.30 WIB. Keduanya sempat berdiri di mobil, lalu disambut salawat dan takbir oleh simpatisan.
Kedatangan Prabowo ke MK membuat ruas Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat ditutup. Menurut petugas laka lantas, Briptu Feri penutupan jalan dilakukan sekitar pukul 18.00 WIB. Pasalnya, di depan lembaga pimpinan Handan Zoelva ini sudah dipenuhi banyak pendukung.
Prabowo minta simpatisan pulang
Sambil membuka sun-roof mobil Lexus putih yang ditumpanginya, Prabowo mengimbau simpatisan untuk membubarkan diri dan meninggalkan gedung MK. Dia meminta para pendukung mempercayakan masalah tersebut kepada tim hukumnya.
"Saya minta tenang semuanya, kita akan tetap lanjutkan perjuangan kita. Sekarang kita lanjutkan perjuangan ke konstitusi, kita akan maju ke mahkamah konstitusi, kita minta keadilan ke konstitusi. Saya minta saudara tenang, pulang, saya minta pulang sekarang dengan baik," ujar Prabowo di depan gedung MK, Jakarta, Jumat (25/7).
"Kalau cinta sama Prabowo, saya minta pulang, percayakan tim kita akan berjuang," tambah dia.
Prabowo orasi di depan Gedung MK
Tidak hanya meminta para pendukungnya di gedung MK pulang, Prabowo Subianto juga sempat menyampaikan sedikit orasi. Keluar dari sun-roof mobil Lexus yang ditumpanginya, Prabowo menegaskan, pihaknya mengajukan gugatan ke MK demi menyelamatkan Indonesia, menegakkan demokrasi dengan keadilan.??
"Perjuangan kita untuk selamatkan RI. Kita ingin demokrasi sebenar-benarnya, kita ingin keadilan, dan kita siap mempertaruhkan. Sekarang kita melanjutkan perjuangan melalui jalur hukum," kata Prabowo.
Prabowo yakinkan pendukung punya 1 juta bukti kecurangan
Selagi tim kuasa hukumnya mengajukan gugatan di dalam gedung MK, Prabowo Subianto meyakinkan para simpatisannya di luar gedung bahwa pelaksanaan Pilpres 2014 penuh kecurangan. Prabowo mengklaim memiliki bukti-bukti kecurangan tersebut.
"Tim kita punya bukti cukup banyak, hampir 1 juta dokumen, 52 ribu saksi," kata Prabowo pakai pengeras suara di depan gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat, Jumat (25/7).??
Prabowo hadir dengan didampingi Hatta Rajasa, Aburizal Bakrie dan Idrus Marham. Prabowo tidak turun ketika timnya memasukan gugatan. Prabowo berbicara sambil berdiri di atas mobil Lexus di hadapan pendukungnya.