4 Foto pejabat dan aparat sedang tidur ini bikin heboh
Ada polisi yang kelelahan mengatur lalu lintas. Ada juga anggota DPR tidur di ruang sidang.
Foto Dirut PT KAI Ignasius Jonan sedang tidur di gerbong KA ekonomi karena kelelahan setelah berhari-hari memantau Posko Angkutan Lebaran beredar di grup facebook KRL mania.
Jonan yang masih berseragam lengkap tidur meringkuk di bangku penumpang beralaskan sweeternya. Jonan tidur pulas tanpa melepas kaos kakinya. Dia tidur seakan tak peduli dengan image 'dirut' yang disandangnya.
Foto tidurnya Jonan ini pun bikin heboh. Mayoritas publik memandangnya sebagai hal yang positif. Bahkan Menteri BUMN Dahlan Iskan pun memuji Jonan.
Dahlan bahkan langsung merekomendasikan Jonan jadi menteri perhubungan di kabinet Jokowi .
-
Kapan Kurniawan Dwi Yulianto lahir? Kelahiran Kurniawan Dwi Yulianto 13 Juli 1976
-
Kapan PT Tera Data Indonusa Tbk melantai di bursa saham? Bahkan pada 2022, saat pandemi berlangsung, perusahaan ini berani mengambil langkah melantai di bursa saham.
-
Kapan Tiongkok menjadi investor kedua terbesar di Indonesia? Tercatat pada 2013 lalu, Tiongkok sudah menempati urutan 12 kontributor penanaman modal asing (PMA) di Indonesia. Posisi ini berubah di tahun 2022 di mana negara tersebut sudah berada di urutan kedua.
-
Kapan HUT Kodam Jaya diperingati? Setiap tanggal 24 Desember diperingati HUT Kodam Jaya.
-
Kapan Jenderal Wismoyo menjabat sebagai Kepala Staf TNI AD? Jenderal TNI Wismoyo Arismunandar menjabat Kepala Staf TNI AD dari tahun 1993 sampai 1995.
-
Kapan Harun Kabir meninggal? Tanggal 13 November 1947, jadi hari terakhir Harun Kabir dalam menentang kekuasaan Belanda yang kembali datang ke Indonesia.
Bukan hanya foto Jonan yang jadi perbincangan heboh. Berikut foto-foto lainnya:
Foto VP Crew PT KAI
Seorang pejabat PT KAI juga tertidur lelap di kereta api ekonomi. Dia adalah Subakir, VP Crew PT KAI. Dalam foto yang tersebar di sosial media, Subakir tampak tidur dalam posisi duduk.
"Ini pak Subakir, VP Crew KAI kelelahan dan tertidur juga di KA Ekonomi setelah 17 hari bertugas di Posko Lebaran 2014 mengatur dan bertanggungjawab terhadap kesiapan crew KAI mulai dari cleaning service sampai masinis dan Kepala Stasiun," demikian tulis pengamat transportasi Agus Pambagyo dalam akun Facebook miliknya, Selasa (5/8).
Tidak dijelaskan dalam foto tersebut Subakir yang masih memakai seragam lengkap sedang tidur di kereta apa. Namun jika dilihat dari tempat duduknya, kereta tersebut adalah kereta api kelas ekonomi.
"Selamat istirahat pak semoga KA aman terus berkat kecerewetan Bapak satu ini. Salam hormat penumpang setia KA," demikian lanjut Agus Pambagyo.
Polisi tertidur kelelahan saat atur pemudik
Lalu lintas di pintu Tol Gadog, Bogor, sangat padat menjelang Lebaran. Kendaraan menuju Puncak mengular, macet luar biasa.
Fotografer merdeka.com, Arie Basuki memotret seorang Polantas yang kelelahan usai mengatur arus lalu lintas Selasa (29/7) lalu.
Petugas tersebut terduduk dekat sepeda motornya. Sekadar memejamkan mata. Tapi tak tertidur lelap.
Setelah foto ini dimuat di merdeka.com, banyak yang menyampaikan rasa simpati pada polisi tersebut. Foto ini pun banyak di-share di media sosial.
"Salut buat Bapak. Semoga dibalas oleh Allah SWT dengan kebaikan yang berlipat-lipat," tulis seorang pembaca.
Foto Roy Suryo tertidur
Foto Roy Suryo tidur saat sidang di Gedung DPR juga sempat bikin heboh. Saat itu sedang rapat pembahasan kenaikan harga BBM bulan Januari tahun 2012.
Roy Suryo terekam sedang tidur di kursinya. Foto Roy ini pun beredar di media sosial.
Pria yang kini menjabat Menpora ini mengaku memang tertidur. Tapi bukan saat rapat berlangsung. Saat itu sedang skorsing (istirahat) rapat.
"Itu sedang skorsing. Banyak yang istirahat juga dalam ruangan saat itu. Tapi ya tidak apa-apa kalau memang hanya saya yang disorot. Namanya juga lebay cari-cari berita, kata Roy waktu itu.
Foto Jonan tertidur kelelahan
Foto Direktur PT KAI, Ignasius Jonan terlelap tidur dalam Kereta Api ekonomi menyebar di laman media sosial. Menurut anak buahnya di PT KAI, sejak tanggal 20 Juli sampai saat ini paling tidak hampir 15 hari, masih belum pulang ke rumah demi memantau arus mudik dan balik.
Saat berada di KA ekonomi Panatara tujuan Malang-Surabaya, Jonan sangat menikmati tidurnya setelah melihat kesiapan arus balik, dipo dan stasiun di Kota Malang, Jawa Timur. "Sekarang kami ada di Semarang, baru H+10 lepas piket, ini diperpanjang," ujar Juru Bicara PT KAI , Sugeng Priyono yang selama ini menemani Jonan keliling melihat kesiapan angkutan lebaran, pada merdeka.com, Senin (4/8).
Dia mengatakan foto itu diambil oleh Pengamat Kebijakan Publik Agus Pambagio, pada 31 Juli lalu. Dirinya, dan Jonan tidak tahu kalau saat ini foto dirutnya yang kelelahan menyebar di media sosial bahkan jadi bahan tulisan Menteri BUMN, Dahlan Iskan , hari ini.
"Pak Jonan itu, memantau arus mudik hanya membawa baju seragam PT KAI 4 biji. Tidak bawa koper yang isinya macam-macam. Foto itu sempat diperlihatkan pada beliau, dia hanya tersenyum saja," katanya.