4 Korban Seluncuran Kenpark Surabaya Ambrol Jalani Operasi, 1 Pasien Dipulangkan
Dirut RSUD dr. Soetomo, dr. Joni Wahyuhadi mengatakan, ada 8 pasien korban seluncuran air Kenpark ditangani di RSUD dr. Soetomo. Namun, satu pasien sudah diperbolehkan pulang karena kondisinya dianggap sudah membaik.
Empat korban ambrolnya wahana seluncuran air Kenjeran Park (Kenpark) Surabaya, bakal menjalani prosedur operasi pada Senin (9/5) besok. Satu di antaranya bahkan sedang menjalani operasi hari Minggu (8/5) ini.
Dirut RSUD dr. Soetomo, dr. Joni Wahyuhadi mengatakan, ada 8 pasien korban seluncuran air Kenpark ditangani di RSUD dr. Soetomo. Namun, satu pasien sudah diperbolehkan pulang karena kondisinya dianggap sudah membaik.
-
Apa yang viral di Babelan Bekasi? Viral Video Pungli di Babelan Bekasi Palaki Sopir Truk Tiap Lima Meter, Ini Faktanya Beredar video pungli di Babelan Bekasi. Seorang sopir truk yang melintas di kawasan Jalan Raya Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat merekam banyaknya aktivitas pungli baru-baru ini.
-
Apa yang viral di Bangkalan Madura? Viral video memperlihatkan seekor anjing laut yang tidak sewajarnya dikarenakan berkepala sapi yang berada di Kabupaten Bangkalan, Provinsi Jawa Timur.
-
Kenapa Pantai Cemara Cipanglay sempat viral? Sebelumnya, Pantai Cemara Cipanglay sempat viral di media sosial, karena jadi salah satu pantai yang tersembunyi dan belum banyak diketahui masyarakat umum.
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
-
Apa yang terjadi pada bocah yang viral di Bandung? Viral Remaja Pukuli Bocah Lalu Mengaku sebagai Keponakan Mayor Jenderal Sekelompok remaja tmenganiaya dan mencaci bocah di Bandung, Jawa Barat. Videonya viral setelah seorang pelaku mengaku sebagai keponakan seorang jenderal.
-
Kolak apa yang viral di Mangga Besar? Baru-baru ini ramai di media sosial war kolak di kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat. Sebagaimana terlihat dalam video yang tayang di akun Instagram @noonarosa, warga sudah antre sejak pukul 14:00 WIB sebelum kedainya buka.
"Ada (tinggal) tujuh pasien yang kita rawat. Satu pasien kita lakukan operasi hari ini karena memang kondisinya harus dioperasi hari ini," katanya.
"Besok ada tiga pasien yang akan dioperasi, operasi tidak sebesar hari ini, mudah-mudahan berjalan lancar. Sementara kondisi tiga lainnya tidak terlalu parah," tambahnya.
Pasien yang saat ini dirawat terdiri dari pasien berusia dewasa dan anak-anak. Di antara mereka ada yang bersaudara.
"Dari tujuh yang kami rawat, ada satu pasien yang dimasukkan di ventilator karena memang ada gangguan di paru-paru, di wajah dan di otaknya. Dari penilaian kami insyallah bisa dilakukan pertolongan," ujar dia.
Trauma Healing
Dia menyebut, selain penanganan medis, RSUD dr. Soetomo Surabaya juga akan memberikan trauma healing kepada korban sesuai pesan dari Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
"Pesan ibu gubernur, kami melakukan trauma healing karena memang kelihatannya di samping cedera fisik juga psikisnya. Bisa dibayangkan jatuh dari ketinggian seperti itu," ungkapnya.
Healing secara psikis ini, tambahnya, harus dilakukan begitu kondisi pasien stabil berdasarkan orientasi waktu, orang dan tempat.
(mdk/gil)