4 Polisi Terlibat Penculikan dan Pemerasan WN Inggris Diciduk
Empat polisi yang terlibat penculikan disertai pemerasan Warga Negara Inggris ditangkap. Kasus tersebut tertuang dalam aduan bernomor LP/7002/X/2019/PMJ/Ditreskrimum tanggal 31 Oktober 2019.
Empat polisi yang terlibat penculikan disertai pemerasan Warga Negara Inggris ditangkap. Kasus tersebut tertuang dalam aduan bernomor LP/7002/X/2019/PMJ/Ditreskrimum tanggal 31 Oktober 2019.
"Oknum-oknum tersebut saat ini kita proses pidana dan setelah itu akan kita proses dengan peraturan kode etik atau disiplin Polri," kata Kadiv Propam Polri Irjen Listyo Sigit kepada Liputan6.com, Minggu (3/11).
-
Mengapa polisi cepek semakin banyak di Jakarta? Munculnya polisi cepek sejalan dengan perkembangan wilayah perkotaan di Indonesia, terutama di Jakarta, yang kini dikenal sebagai salah satu kota metropolitan dengan tingkat kemacetan tertinggi dan durasi kemacetan terlama di Indonesia.
-
Apa yang dimaksud dengan pangkat polisi? Mengutip dari laman polisi.com, tanda kepangkatan Polri adalah daftar tanda pangkat yang dipakai oleh Kepolisian Negara Indonesia.
-
Siapa yang ditangkap polisi di Bandung? Pegi Setiawan adalah satu dari tiga orang yang yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) kasus pembunuhan Vina. Pegi Setiawan ditangkap tim Ditreskrimum Polda Jabar dan Bareskrim Mabes Polri di Kota Bandung. Momen itu terjadi saat dirinya pulang bekerja sebagai buruh bangunan.
-
Siapa yang ditangkap polisi? "Kami telah mengidentifikasi beberapa pelaku, dan saat ini kami baru menangkap satu orang, sementara yang lainnya masih dalam pengejaran," ujar Kusworo.
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
-
Apa yang disita oleh petugas Satpol PP di Denpasar? Barang bukti yang sita itu 4,5 kg daging anjing dan (ada yang sudah diolah) berupa rica-rica dan rawon. Itu, katanya laris dikonsumsi oleh orang-orang terbatas," kata Kepala Satpol PP Provinsi Bali, Dewa Nyoman Rai Dharmadi, saat dikonfirmasi Kamis (1/8).
Berdasarkan informasi, kasus ini berawal saat saat korban Matthew memberitahukan kepada rekannya bahwa dirinya akan pergi bertemu seseorang untuk urusan pekerjaan pada 29 Oktober 2019.
Pada 30 Oktober, sekitar pukul 02.00 WIB, korban memberitahukan kepada rekannya bahwa dirinya sudah dalam perjalanan pulang. Hanya saja, dia ternyata tidak kunjung sampai di rumah.
Rekan korban kemudian mengetahui bahwa korban telah diculik oleh orang tidak dikenal yang melibatkan anggota polisi. Mereka meminta uang tebusan sebesar 1 juta USD.
Atas dasar itu, rekan korban lantas membuat laporan ke Polda Metro Jaya pada 31 Oktober 2019 sekitar pukul 08.00 WIB, dengan dugaan tindak pidana penculikan dan atau merampas kemerdekaan seseorang dan atau pemerasan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 328 KUHP dan atau Pasal 333 KUHP dan atau Pas 368 KUHP.
Penyidik pun menangkap enam orang yang terlibat kasus tersebut. Empat di antaranya merupakan anggota Polri.
Sumber: Liputan6.com
(mdk/did)