Adhie Massardi tuding 3 menteri Jokowi berkiblat kepentingan asing
"Itu menteri-menteri Jokowi mulai dari Rini, Sudirman Said, Teten Masduki berkiblat pada kepentingan asing," kata Adhie.
Mantan juru bicara presiden keempat Abdurrahman Wahid sekaligus aktivis, Adhie Massardi menuding sejumlah menteri berafiliasi dengan kepentingan asing. Dia lantas mengaitkan program bela negara, yang seharunya melepaskan diri dari kepentingan asing dan penjajahan modern di sektor perekonomian.
"Bela negara itu bila Indonesia terlepas dari kepentingan asing. Dari sektor perekonomian kita dikuasai pihak asing. Mari kita bela. Itu menteri-menteri Jokowi mulai dari Rini, Sudirman Said, Teten Masduki berkiblat pada kepentingan asing," kata Adhie saat berbincang soal pemuda dan bela negara di kafe Dua Nyonya, Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (1/11).
Dia menanggapi terlepasnya Indonesia dari penjajahan kapitalis adalah sebuah wujud bela negara. Pada kondisi sekarang ini hampir semua sektor strategis dikuasai asing, sebab itu dirinya meminta agar pemerintah mengganti menteri-menteri yang condong pada kepentingan pihak asing.
"Dengar-dengar dua pekan lagi bakal ada reshuffle menteri. Semoga menteri yang mementingkan pihak asing agar segera diganti," sindirnya.
Lebih jauh Adhie mengatakan langkah tersebut adalah cerminan dari bela negara yang tepat pada sekarang ini.
"Bela negara tidak harus militer. Bela negara bisa dimulai dari pembenahan pemerintahan terlebih dahulu, jika aparatur negara sudah baik maka masyarakat akan mengikuti," kata dia.