Aksi Polisi Datangi Pasar di Pelalawan, Edukasi Pedagang Terkait Pilkada
Sejumlah personel Polri mendatangi Pasar Bandar Sei Kijang, Kabupaten Pelalawan, Selasa (15/10)
Sejumlah personel Polri mendatangi Pasar Bandar Sei Kijang, Kabupaten Pelalawan, Selasa (15/10), untuk memberikan edukasi serta imbauan tertib lalu lintas dan cooling system Pilkada.
"Aksi yang dilakukan personel Satlantas Polsek Bandar Sei Kijang ini, sempat mendapatkan perhatian dari masyarakat pedagang dan pengunjung pasar. Selain menyampaikan pesan Kamtibmas tentang Pilkada damai tahun 2024, personil Satlantas juga menyampaikan tentang budaya tertib berlalu lintas di jalan raya," kata Kapolsek Bandar Sei Kijang AKP Darmainil.
- Polisi Selidiki Penembakan OTK ke Warga Sipil hingga Tewas di Puncak Jaya Papua
- Pedagang Pasar Keluhkan Dampak Kebakaran, Kapolres Dumai Segera Hubungi Pjs Wali Kota
- Aksi Polisi Datangi Pasar Ajak Warga Pelalawan Jangan Terhasut Info Hoaks Pilkada
- Perwira Polisi Ini Ajak Anak Buah Datangi Pasar di Kampar, Ini yang Dilakukan
Darmainil menuturkan, operasi Zebra Lancang Kuning tahun 2024 yang berlangsung saat ini ditujukan agar masyarakat tertib berlalu lintas.
"Kegiatan patroli yang dilakukan oleh personel Satlantas Polsek Bandar Sei Kijang merupakan kegiatan imbauan rutin yang disampaikan kepada masyarakat," terangnya.
Dia melanjutkan, hal ini dilakukan guna meminimalisir terjadinya gangguan keamanan, memberikan rasa aman serta cooling system kepada masyarakat pada masa tahapan Pilkada 2024 dan dimulainya operasi Zebra Lancang Kuning tahun 2024.
"Untuk itu diharapkan kepada masyarakat untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas saat mengendarai kendaraan bermotor di jalan raya," jelas Darmainil.
Polisi juga mengharapkan agar masyarakat dapat menahan diri serta tidak terporovokasi dengan informasi-informasi yang belum tentu benar.