Banyak Pintu Masuk di Masjid Nabawi, Jemaah Haji Wajib Pahami Ini Agar Tidak Bingung
Selain perlu mengingat nomor pintu, jemaah haji juga harus tahu ada perbedaan pintu masuk ke dalam Masjid Nabawi antara jemaah laki-laki dan perempuan.
Masjid Nabawi menjadi tujuan utama jemaah haji Indonesia saat berada di Madinah. Di Masjid Nabawi, jemaah biasanya melakukan salat arbain atau salat 40 waktu tanpa putus selama lebih kurang 9 hari.
Setelah kedatangan kloter satu pada Sabtu (4/6) kemarin, jemaah haji mulai berbondong-bondong mendatangi masjid Nabawi hari ini, Minggu (5/6). Sejumlah jemaah memilih datang lebih awal dari waktu salat wajib untuk melakukan salat sunah atau mengaji.
-
Apa itu haji? Haji sendiri merupakan salah satu rukun Islam yang bisa ditunaikan. Haji merupakan ibadah yang ditunaikan setelah syahadat, salat, zakat, dan puasa. Namun dalam syariatnya, menunaikan ibadah Haji dapat dilakukan apabila seorang muslim mampu melaksanakannya.
-
Siapa yang berangkat haji? Rezky Aditya merasa sangat bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa kepada dirinya dan istrinya, Citra Kirana, untuk dapat menunaikan ibadah haji tahun ini.
-
Kapan calon jamaah haji plus berangkat? Dalam hal waktu tunggu, periode untuk haji plus biasanya lebih singkat dibandingkan haji reguler.Akibatnya, biaya untuk program haji plus cenderung lebih tinggi.
-
Apa itu haji plus? Program haji di Indonesia mencakup sebuah skema yang dikenal sebagai haji plus. Program ini menawarkan waktu keberangkatan yang lebih cepat dibandingkan dengan haji reguler.
-
Siapa Raja Ali Haji? Raja Ali Haji bin Raja Haji Ahmad atau dikenal dengan nama pena Raja Ali Haji lahir di Pulau Penyengat, Kepulauan Riau pada tahun 1808 silam.
Tampak jemaah datang berombongan. Mereka masuk dari berbagai pintu kedatangan.
"Kita mau menikmati Nabawi dulu, sambil menunggu waktu Salat Zuhur," kata jemaah asal Cirebon.
Di Masjid Nabawi, jemaah harus benar-benar memperhatikan dari mana pintu dia masuk. Sebab banyaknya akses pintu masuk di Masjid Nabawi sering kali membuat jemaah lupa dari mana masuk lalu menjadi bingung arah kembali ke penginapan.
Cara ini mungkin bisa dipakai jemaah agar tidak lupa dari mana awalnya dia masuk ke kompleks Masjid Nabawi. Salah satunya dengan mengingat nomor berwarna merah yang tertera pada tembok pagar. Selain itu, jemaah juga perlu mengingat nomor pintu yang ada di pintu masuk masjid.
"Jemaah harus ingat nomor pintu luar dan dalam. Pintu luar yang pagar, itu kepala tiga dan pintu masjid tetap kepala dua," kata Siti Isnaini, petugas PPIH Arab Saudi yang berjaga di Pos Khusus Masjid Nabawi, Minggu (5/6).
Pintu Masuk Menuju Dalam Masjid
Selain perlu mengingat nomor pintu, jemaah haji juga harus tahu ada perbedaan pintu masuk ke dalam Masjid Nabawi antara jemaah laki-laki dan perempuan.
Siti menyebut, jemaah perempuan bisa masuk ke dalam Masjid Nabawi melalui pintu 13 sampai 18 dan 25 sampai 30.
Baca juga:
Jemaah Haji Diminta Tetap Bersandal di Pelataran Masjid Nabawi Cegah Tapak Melepuh
Cegah Kulit Kaki Melepuh, Jemaah Haji Diminta Bersandal di Selasar Masjid Nabawi
Lima Posko di Masjid Nabawi Siap Bantu Jemaah Haji yang Terpisah atau Lupa Jalan
Doa Penuh Cinta Imla Rosidi, Jemaah Haji Muda untuk Ayah yang Telah Tiada
Hari Ini, 3.169 Jemaah Haji Indonesia Gelombang 1 Berangkat ke Jeddah
2.735 Jemaah Haji Indonesia Sudah Tiba di Madinah
Rasa Haru Selimuti Jemaah Haji Indonesia saat Tiba di Madinah