Batal Terbang, Lion Air Rute Semarang-Jakarta Ganti Suku Cadang
Pesawat Lion Air JT 0507 rute Semarang-Jakarta batal terbang dari Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang karena mesin bermasalah, Senin (11/2). Seluruh penumpang pesawat Lion Air JT 0507 yang seharusnya terbang pukul 13.05 WIB itu, terpaksa turun.
Pesawat Lion Air JT 0507 rute Semarang-Jakarta batal terbang dari Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang karena mesin bermasalah, Senin (11/2). Seluruh penumpang pesawat Lion Air JT 0507 yang seharusnya terbang pukul 13.05 WIB itu, terpaksa turun dari pesawat dan menunggu di ruang tunggu Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang.
Salah seorang penumpang Lion Air, Hari Prihatono, mengaku diminta turun dari pesawat oleh awak kabin karena pesawat mengalami permasalahan di bagian mesin.
-
Bagaimana cara Lion Air merawat pesawatnya? Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, Batam Aero Technic (BAT) menjalankan proses MRO secara transparansi dan kepatuhan terhadap standar internasional. Setiap pesawat diperlakukan (penanganan) penuh perhatian dan ketelitian, mengikuti regulasi yang ketat industri penerbangan.
-
Kenapa pesawat Lion Air masuk bengkel? Pesawat memasuki bengkel atau hanggar untuk menjalani proses Maintenance, Repair, and Overhaul (MRO) karena alasan krusial yang berkaitan dengan keamanan, kinerja, dan keandalan pesawat.
-
Apa saja jenis perawatan yang dilakukan pada pesawat Lion Air? Berbagai jenis pemeriksaan perawatan dan perbaikan pesawat terbang yang dilakukan di bengkel atau di bandar udara (line maintenance) Pemeriksaan harian yang dilakukan sebelum dan sesudah pesawat terbang beroperasi, seperti sebelum keberangkatan (preflight check/ inspection), transit check dan daily inspection.
-
Kapan pesawat Lion Air masuk bengkel untuk perawatan? Jadwal ini mencakup interval waktu, jam terbang, atau jumlah pergerakan (lepas landas dan mendarat) yang harus dipenuhi oleh pesawat udara sebelum masuk bengkel.
-
Apa saja jenis kursi terbaik di pesawat Lion Air? Menurut testimoni sebagian besar penumpang, kursi terbaik untuk armada 737 milik Lion Air adalah nomor 17 dan 20. Kursi terbaik untuk armada Airbus 330 adalah yang terdekat dengan pintu keluar.
-
Bagaimana Lion Air Group dapat menjadi maskapai terbesar di Indonesia? Perjalanan karier Rusdi Kirana dan saudaranya Kusnan merintis bisnis penerbangan Lion Air dimulai pada tahun 1999 silam. Saat itu, keduanya hanya memiliki modal sebesar USD900.000. Namun, dalam waktu relatif singkat Lion Air mampu menjadi maskapai penerbangan terbesar di Indonesia.
Ia mengungkapkan tidak ada penjelasan yang komprehensif dari pihak maskapai Lion Air terkait pembatalan penerbangan tersebut.
"Saya dan penumpang lainnya yang sudah di dalam pesawat diminta turun dari pesawat, tidak ada penjelasan komprehensif kecuali informasi bahwa ada masalah di mesin," katanya saat dihubungi. Dikutip dari Antara.
Menurut dia, para penumpang dipersilakan memilih dikembalikan uang (refund) atau menjadwal ulang (reschedule) penerbangan, sedangkan dirinya memilih membeli tiket pesawat maskapai lain, karena harus segera ke Jakarta.
Station Manager Lion Air Grup Semarang Arie Setiarto menjelaskan, pesawat Lion Air JT 507 tersebut batal terbang, karena permasalahan di bagian mesin dan harus dilakukan penggantian suku cadang, sehingga membutuhkan waktu.
"Spare part harus diganti karena mengganggu kalau waktu landing sehingga penumpang diminta turun," ujarnya.
Sementara itu, Pelaksana Tugas Sementara General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Agus Sina saat dikonfirmasi membenarkan ada penundaan penerbangan pesawat Lion Air JT 0507.
"Saat ini kondisi cukup kondusif, dengan penumpang pesawat telah kembali ke ruang tunggu untuk menunggu sampai diberangkatkan kembali pada pukul 18.30 WIB," katanya.
Pihk Angkasa Pura I telah bekoordinasi dengan maskapai agar dapat memberi kabar terkini keberangkatan pesawat tersebut melalui flight information display system (FIDS).
Petugas Terminal Inspector dan Customer Service juga turut berkoordinasi dengan maskapai, dan mengarahkan penumpang jika ingin pindah penerbangan ke maskapai lain ataupun melakukan refund.
Baca juga:
Kronologi Penurunan Penumpang Lion Air Semarang-Cengkareng Saat Sudah Akan Terbang
Kementerian Perhubungan Tegur Lion Air soal Penerapan Bagasi Berbayar
Lion Air Harap Pemerintah Pertimbangkan Kelanjutan Bisnis Maskapai Penerbangan
Soal Pemberlakuan Tarif Bagasi, DPR Akan Panggil Lion Air
Kemenhub: Lion Air Group Sudah Sosialisasi Soal Bagasi Berbayar Dengan Baik
Diusir, Keluarga Korban Pesawat Lion Air JT 610 Pilih Bertahan di Posko Pencarian