Bawaslu Jatim selidiki penyebaran SMS pilih 'Khofifah-Emil for Amien Rais 2019'
Bawaslu Jawa Timur saat ini sedang menyelidiki beredarnya pesan singkat anjuran memilih Khofifah-Emil untuk Amien Rais Presiden 2019. Ketua Bawaslu Jatim Mohammad Amin mengatakan saat ini jajarannya masih menyelidiki penyebaran pesan singkat via SMS itu.
Bawaslu Jawa Timur saat ini sedang menyelidiki beredarnya pesan singkat anjuran memilih Khofifah-Emil untuk Amien Rais Presiden 2019. Ketua Bawaslu Jatim Mohammad Amin mengatakan saat ini jajarannya masih menyelidiki penyebaran pesan singkat via SMS itu.
"Hasilnya belum tahu. Saya masih di luar kota," kata Amin seperti dikutip dari Liputan6.com, Senin (25/6/2018).
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Kenapa Pilkada di Jawa Timur akan melawan kotak kosong? Hal ini membuat Komisi Pemilihan Umum (KPU) memberi tambahan waktu untuk perpanjangan pendaftaran pasangan calon (paslon) selama 3 hari."Ada lima daerah di Jatim yang hanya ada satu paslon yang mendaftar, atau calon tunggal. Sehingga akan diberi tambahan waktu perpanjangan pendaftaran paslon sebanyak 3 hari," kata Komisioner KPU Jatim, Choirul Umam, Jumat (30/8).
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
SMS pilih Khofifah beredar di Jatim ©2018 Merdeka.com
Sebuah pesan singkat (SMS) beredar di kalangan warga Surabaya. SMS tersebut bertuliskan: Coblos Khofifah-Emil for Amien Rais Presiden 2019! cloo.glcWf6Xx -PAN JATIM.
"Saat saya buka Hp di rumah, sudah ada sms itu," tutur pria botak (31) berinisial IW saat berbincang santai dengan Liputan6.com di Sudut Kota Surabaya.
Dia mengaku tidak mengetahui persis kapan SMS tersebut masuk di ponselnya. Namun yang jelas, di dalam layar handphonenya terdapat keterangan bahwa SMS tersebut masuk pada tanggal 21 Juni 2018, pukul 23.03 WIB.
"Saya tidak tahu siapa yang mengirim SMS itu. Saya tidak pernah menyimpan dan tidak mengetahui nomor pengirim SMS tersebut," katanya.
SMS pilih Khofifah beredar di Jatim ©2018 Merdeka.com
Dia juga mengaku mendapatkan dua SMS yang temanya hampir sama seperti yang itu yaitu ajakan untuk mencoblos Khofifah-Emil untuk Amien Rais Presiden 2019.
SMS yang kedua itu bertuliskan, Demi Amien Rais presiden 2019 coblos Khofifah-Emil qoo.glcWf6Xx -DPP PAN. SMS itu juga masuk pada tanggal dan jam yang sama yaitu 21 Juni 2018, pukul 23.03 WIB.
Liputan6.com
Baca juga:
'Surat edaran Demokrat Jatim jadi blunder SBY'
Viral edaran Demokrat versus perjanjian Pakde Karwo dan kiai sepuh
Kiai-kiai masih yakin Pakde Karwo tak ingkari janji dukung Gus Ipul
Masa tenang beredar surat perjanjian Pakde Karwo, Gus Ipul dan kiai-kiai sepuh
Sekjen PDIP: Tangkal politik uang di Jawa Timur
Kedekatan ulama dan Bung Karno jadi pesan halal bihalal Gus Ipul di Jember