Bobby Nasution Pastikan Pelebaran Jalan Pasar Induk Lau Cih Berlanjut
Hal itu Bobby instruksikan langsung kepada Kepala Dinas PU Kota Medan Zulfansyah Ali Saputra yang juga tampak di lokasi.
Wali Kota Medan Bobby Nasution memastikan agar pelebaran jalan menuju Pasar Induk Lau Cih di Kecamatan Medan Tuntungan terlaksana meski anggaran untuk pembangunan terpangkas Covid-19.
Untuk memastikan hal itu, Bobby terlihat melihat proses grading sebagian lahan yang belum dicor. Tampak satu unit alat berat grader bekerja meratakan jalan yang masih belum dibeton.
-
Apa yang dilakukan Bobby Nasution di Medan? Suami Kahiyang Ayu itu lebih memilih memposting video saat bersama Presiden Jokowi saat berada di Medan dan video kegiatan relawan Bobby Nasution.
-
Bagaimana Bobby Nasution mendukung UMKM di Medan? Tidak hanya menghadirkan Ipang Lazuardi dan Godbless, panggung hiburan rakyat Colorful Medan Carnival juga menyediakan space bagi pelaku UMKM untuk memasarkan hasil produk terbaiknya. Langkah ini dilakukan untuk mendukung upaya Bobby Nasution memajukan sekaligus mendorong UMKM yang sempat terdampak pandemi Covid-19 ini naik kelas.
-
Apa yang ditegaskan Bobby Nasution mengenai aset daerah di Medan? “Di masa saya dan Pak Wakil Wali Kota, jangan ada satu pun aset yang diambil pihak-pihak tidak bertanggung, jangan seolah-seolah kita diam ada aset kita diambil oleh orang lain,” tegas Bobby Nasution saat membuka Musrenbang Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021-2026, Kamis (24/8) di Hotel JW Marriot.
-
Apa yang dilakukan Bobby Nasution? Bobby diduga pernah menikmati fasilitas mewah menaiki jet pribadi.
-
Siapa yang Bobby Nasution ajak untuk menjaga aset daerah Medan? Bobby Nasution mengajak seluruh pihak untuk sepakat dan menjaga komitmen untuk mengamanka seluruh aset daerah. “Mari sama kita jaga aset yang ada,” ajaknya.
-
Siapa yang ditunjuk Bobby Nasution sebagai Plh Sekda Medan? Tetapi, Bobby memilih melantik nama lain sebagai Pj Sekda Medan Wali Kota Medan, Bobby Nasution, melantik Topan Ginting sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Medan. Dilantiknya Topan membuat posisi paman Bobby yaitu Benny Sinomba Siregar yang sebelumnya sempat ditunjuk sebagai pelaksana harian (plh) batal menjadi sekda di Kota Medan.
Praktis pekerjaan itu menjadi perhatian masyarakat setempat. Terlebih ketika Menantu Presiden Joko Widodo itu hadir langsung melihat proses pengerjaan.
"Ini harus segera dibeton agar jalan menuju Pasar Induk lebih besar. Jadi aktivitas di pasar semakin lancar," kata Bobby saat melihat pengerjaan grading tersebut Rabu (10/3) sore.
Hal itu Bobby instruksikan langsung kepada Kepala Dinas PU Kota Medan Zulfansyah Ali Saputra yang juga tampak di lokasi.
Meskipun anggaran di Dinas PU Kota Medan terpangkas penanggulangan Covid-19, Bobby minta hal itu tidak jadi kendala yang membuat pembangunan terhenti.
"Ini kalau lama dibiarkan terbengkalai nanti lahan yang sudah kita bebaskan untuk pembangunan jalan bisa dikuasai oknum yang tidak bertanggung jawab. Maka kita harus cepat membangun jangan dibiarkan terbengkalai begini," kata Bobby.
Terlebih Bobby sempat melihat lalu banyak tumpukan sampah yang berada di areal yang akan dibeton menuju Pasar Induk Lau Cih.
Mendengar instruksi dari wali kota, Kadis PU Medan Zulfansyah pun mengaku segera melaksanakan. Namun untuk tahun ini baru bisa melakukan pembetonan jalan sepanjang 200 meter dari target sekitar 800 meter.
"Anggaran kita tidak cukup karena kena refocusing Covid-19. Tapi tahun ini kita akan kerjakan 200 meter pembetonan jalan menuju Pasar Induk Lau Cih ini," kata Zulfansyah.
"Pak Wali tadi instruksikan agar ini segera dibeton, beliau khawatir kalau tak dikerjakan nanti dimanfaatkan orang. Tapi memang anggaran kita ini tidak mencukupi jadi kita akan cicil pembetonannya," sambung Zulfansyah.
Dijelaskan ZUlfansyah untuk proses pembetonan penuh hingga 800 meter hingga ke Pasar Induk Lau Cih harus dengan tender baru. "Jadi ini sifatnya kita pakai material yang sudah ada dan sanggupnya tahun ini 200 meter," jelasnya.
Terakhir, Bobby juga berpesan agar proses pengerjaan pembetonan jalan menuju Pasar Induk Lau Cih terus dikerjakan hingga rampung secepatnya. "Jadi ini akan terus dikerjakan jangan berhenti sampai benar-benar dibeton," pesan Bobby.
(mdk/hrs)