Butuh dana buat bayar cicilan rumah, pria ini jadi pencuri motor
Setiap beraksi pelaku menggunakan kunci duplikat sebagai alat untuk melakukan pencurian.
RA (26), warga Babakan Cikao, Purwakarta, Jawa Barat, diringkus petugas Satuan Reskrim Polres Purwakarta, Jumat (19/8) karena mencuri sepeda motor. RA ditangkap usai menjalankan aksinya mencuri sepeda motor milik salah seorang warga Purwakarta. RA telah lama menjadi incaran petugas lantaran menjadi spesialis pelaku curanmor.
Saat diperiksa, RA mengakui seluruh perbuatannya. Setiap beraksi pelaku menggunakan kunci duplikat sebagai alat untuk melakukan pencurian.
"Kalau nyurinya sudah banyak pak, nggak ingat berapa kali," kata RA kepada polisi, di Mapolres Purwakarta.
Modus digunakan setiap beraksi yaitu dengan pura- pura meminjam sepeda motor yang sudah diincar. Setelah itu dia menggandakan kunci kontak yang akhirnya melancarkan aksinya disaat pemilik motor terlelap tidur.
Menurutnya, motor hasil curian dijual ke salah seorang penadah di daerah Taringgul Purwakarta dengan harga antara Rp 2 hingga 3 juta.
"Kalau uangnya saya gunakan sehari-hari dan buat bayar cicilan rumah," tambah RA.
Dari penangkapan terhadap RA, polisi menyita satu unit sepeda motor jenis scooter matic yang diduga sebagai motor hasil curian.
Baca juga:
Kepergok tuntun motor curian, MS diamuk massa
Suporter Sriwijaya FC kepergok nyolong motor di Stadion Jakabaring
Kawan minta diantarkan, motor Jumardi malah dibawa kabur
Mobil dinas Pemkab Bandung Barat dicuri berhasil ditemukan
Kampung 'maling' di Karawang digerebek, 38 sepeda motor disita
Kunci tertinggal, motor di parkiran hilang disabet kakak beradik
Pergoki maling motor di rumahnya, Roy sempat ditodong pistol
-
Dimana lokasi Kecamatan Sukasari di Purwakarta? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.
-
Dimana letak Purwakarta? Terletak di jantung Provinsi Jawa Barat, wilayah ini tidak hanya dikenal dengan keindahan budaya Sunda, tetapi juga peradaban masa lampau dan masa kininya.
-
Kapan Purnawarman meninggal? Purnawarman meninggal tahun 434 M.
-
Apa yang diharapkan dari Dana Desa di Purwakarta? “Alhamdulillah, dana desa sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Purwakarta, khususnya yang berada di desa. Ini terlihat dari jumlah Desa Mandiri di Purwakarta yang meningkat menjadi 60 desa, dari yang sebelumnya 25 desa. Capaian ini merupakan lompatan yang luar biasa bagi Purwakarta,” ucap Anne.
-
Apa yang ditawarkan oleh Giri Tirta Kahuripan di Purwakarta? Giri Tirta Kahuripan adalah sebuah resort yang terkenal dengan kolam renang skypool-nya yang menawarkan pemandangan alam Purwakarta dari ketinggian. Resort ini juga menyediakan berbagai wahana permainan seperti water slide, futsal, flying fox, kendaraan ATV, agrowisata manggis, dan sepeda air.
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.