Cuma mimpi bertemu, petani ini dihadiahi Jokowi sepeda
"Saya mimpi 3 bulan yang lalu ketemu Pak Jokowi di tempat ini. Ternyata akhirnya ketemu di sini," ungkap Rini.
Nasib Rini Wulandari lagi mujur. Hanya bermimpi bertemu dengan Presiden Joko Widodo langsung dihadiahi sepeda. Petani asal Tempursari, Wonogiri, sumringah bukan kepalang.
Saat menghadiri peringatan Hari Menanam Indonesia dan Bulan Menanam Nasional yang dikemas dalam 'Gerakan Penanaman 1 Miliar Pohon' itu Jokowi memanggil beberapa petani. Jokowi kemudian memberikan pertanyaan.
Rini menjadi salah satu yang dipanggil naik ke panggung. Saat melihat Rini, Jokowi sempat berseloroh. "Ini petani atau konglomerat," tanya Jokowi di Desa Tempursari, Sidoharjo, Wonogiri, Jawa Tengah, Sabtu (29/11).
Mendengar itu Rini langsung menjawab, "Saya mimpi 3 bulan yang lalu ketemu Pak Jokowi di tempat ini. Ternyata akhirnya ketemu di sini," ungkapnya.
"Karena sudah mimpi saya, ya sudah ambil sepedanya. Enggak usah dikasih pertanyaan, wong sudah mimpi. Jangan lupa sampai rumah nanam pohon 5," kata Jokowi disambut tawa warga.
Dalam acara tersebut Jokowi memang membagi-bagikan sepeda ke warga. Selain dua petani lain, seorang siswa kelas 6 SD, Alvin Nugroho dan seorang nenek tua bernama Mbah Sainem juga mendapat hadiah serupa.