Dapat Bantuan Rp1 Miliar, Ketum PMI Jusuf Kalla Bakal Salurkan ke Palestina
Bantuan ini diyakini akan bermanfaatkan untuk masyarakat yang membutuhkan seperti keluarga dan anak-anak di Gaza.
Bantuan diterima langsung oleh Jusuf Kallla.
- Mantan Wakapolri Bertemu Tokoh Fatah, Sampaikan Dukungan Palestina Merdeka
- Tersenyum Lebar, Panglima TNI Ucapkan Syukur Soal Pemberian Bantuan ke Gaza Palestina, 'Alhamdulillah Komisi I DPR Menyetujui'
- Jokowi Lepas Bantuan Kemanusiaan Senilai Rp30 Miliar untuk Gaza dan Sudan
- Momen Pilu Warga di Gaza Berebut Bantuan dari Truk Makanan yang Dilarang Berhenti
Dapat Bantuan Rp1 Miliar, Ketum PMI Jusuf Kalla Bakal Salurkan ke Palestina
Ketua Umum PMI Jusuf Kalla menerima donasi uang tunai senilai 1 Miliar Rupiah dari Nestlé Indonesia melalui program Nestlé Peduli.
Donasi tersebut diserahkan secara langsung oleh Presiden Direktur Nestlé Indonesia Samer Chedid.
Bantuan kemanusiaan ini nantinya akan disalurkan PMI bersama bantuan lainnya di bawah Pemerintah Indonesia kepada masyarakat yang terdampak konflik Gaza.
"Belakangan ini banyak masyarakat Indonesia yang menunjukkan aksi solidaritas untuk mendukung saudara kita yang terdampak konflik Gaza," kata Jusuf Kalla.
Jusuf Kalla mengucapkan terima kasih dan bantuan ini diyakini akan bermanfaatkan untuk masyarakat yang membutuhkan seperti keluarga dan anak-anak di Gaza.
"Besar harapan kami agar bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita di tengah konflik Gaza," ungkap Jusuf Kalla.