Demo depan Istana, tenaga honorer bosan dibohongi Menteri Yuddy
Sembilan orang perwakilan tenaga honorer menemui Jokowi di Istana.
Ribuan tenaga honorer melakukan unjuk rasa di depan Istana Presiden, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat. Mereka datang dari berbagai daerah.
Tuntutan mereka hanya satu, status mereka diangkat menjadi pegawai. Sembilan perwakilan akan menemui Presiden Jokowi dan menyampaikan apa yang menjadi keresahan selama ini.
"Saya bersyukur bisa ketemu Pak Jokowi, karena selama ini kami selalu dibohongi oleh Yuddy (Menteri Yuddy Chrisnandi), kami berharap pertemuan nanti Pak Jokowi tepati janjinya seperti saat kampanye pemilu," terang Indra, salah satu perwakilan tenaga honorer yang akan menemui Jokowi.
Pantauan merdeka.com di lokasi, Rabu (10/2), 9 perwakilan tenaga honorer itu masuk ke Istana melalui pintu Sekretariat Negara. Mereka mengenakan baju bebas.
Sedangkan massa lainnya masih berada di lokasi sambil menunggu rekannya yang menemui Jokowi. Tampak di antara kerumunan massa anggota DPD Fahira Idris.
"Kita minta bantuannya kepada polisi untuk menjaga aksi ini. Kita datang ke sini bukan untuk rusuh kita minta polisi kawal temen-teman yang akan masuk," jelasnya.
Mereka tampak bersalawat bersama. Seorang orator sempat emosi melihat teman-temannya yang memilih duduk dari pada ikut berorasi. "Berdiri kalian tidak malu sama teman-teman yang berdiri," teriak orator itu.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang menyerahkan kekuasaan atas wilayah Jakarta Raya kepada Pemerintah Republik Indonesia? Hal tersebut diawali dengan penandatanganan dokumen-dokumen peralihan kekuasaan atas wilayah Jakarta Raya dari tangan Co Batavia en Ommenlenden kepada Basis Co Jakarta Raya.
-
Siapa yang berterima kasih kepada seluruh anggota badan adhoc dan stakeholder di Jakarta Timur? Ketua KPU Kota Administrasi Jakarta Timur, Tedi Kurnia berterima kasih kepada seluruh anggota badan adhoc, termasuk jajaran stakeholder di Kota Administrasi Jakarta Timur yang telah membantu menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024.
-
Siapa yang memberikan penghargaan Upakarya Wanua Nugraha kepada Denpasar? Penghargaan diterima Wali Kota Denpasar, Bali, IGN Jaya Negara mendapat penghargaan Upakarya Wanua Nugraha dari Kementerian Dalam Negeri sebagai bentuk apresiasi terhadap dedikasi dan kerja kerasnya memimpin dan mengembangkan Denpasar menjadi pusat perkotaan berkelanjutan dan berkualitas.
-
Siapa yang memberi tugas khusus kepada Demokrat? Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkapkan Prabowo memberikan tugas khusus kepada Demokrat untuk bisa memenangkan dirinya di Jawa Timur.
-
Siapa yang memberi Prabowo pangkat Jenderal Kehormatan? Presiden Joko Widodo atau Jokowi merespons soal munculnya pro dan kontra dalam kenaikan pangkat Menteri Pertahanan sekaligus capres nomor urut 02, Prabowo Subianto menjadi Jenderal Kehormatan TNI.
Baca juga:
Tenaga honorer long march menuju Istana, Jl Merdeka Barat macet
Belum sarapan dan punya asma, Ibu Neni pingsan saat demo Jokowi
Tuntut diangkat PNS oleh Jokowi, ribuan honorer long march ke Istana
Ingin perhatikan nasib honorer, KemenPAN RB terkendala peraturan
Politisi PKB minta Menteri Yuddy segera angkat honorer kategori 2
DPR disebut biang kerok masalah pengangkatan honorer K2 jadi PNS
Menteri Yuddy terbentur aturan untuk angkat honorer K2 jadi ASN