Dua Warga Tangerang Selatan Sembuh dari Corona
Sudah dua orang warga Tangerang Selatan yang sempat positif terinfeksi covid-19 akhirnya dinyatakan sembuh.
Sudah dua orang warga Tangerang Selatan yang sempat positif terinfeksi covid-19 akhirnya dinyatakan sembuh.
"Dua warga Tangsel, asal kelurahan Pondok Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren dinyatakan telah dalam kondisi baik, dan sembuh dari covid-19," ucap Tulus Muladiono, Juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Tangerang Selatan, Rabu (1/4).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Siapa yang dinyatakan positif Covid-19 pertama di Indonesia? Menurut pengumuman resmi dari Presiden Joko Widodo, kasus Covid-19 pertama di Indonesia terjadi pada dua warga Depok, Jawa Barat, yang merupakan seorang ibu berusia 64 tahun dan putrinya berusia 31 tahun.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
-
Apa yang membuat kelelawar rentan terhadap penyebaran virus? Salah satu faktor utama yang membuat kelelawar menjadi vektor utama penyakit adalah keanekaragaman spesiesnya. Saat ini, diperkirakan ada sekitar 1.000 spesies kelelawar yang tersebar di seluruh dunia, menjadikannya salah satu ordo mamalia yang paling beragam. Keanekaragaman ini menciptakan peluang yang lebih besar bagi virus untuk bermutasi dan menginfeksi berbagai spesies kelelawar, sehingga meningkatkan kemungkinan penyebaran ke manusia.
Pemerintah tidak akan lepas tangan meski dua pasien covid tersebut sudah dinyatakan sembuh. Pemerintah Kota Tangsel memastikan tetap ada pendampingan dan monitoring terhadap pasien tersebut.
"Kita terus memonitoring dan melakukan pengawasan untuk mereka. Pengawasan dilakukan oleh Puskesmas terdekat," kata Tulus.
Selain itu, Pemerintah juga mendorong dan mengingatkan kepada pihak keluarga agar untuk sementara waktu, pasien itu tidak melakukan hal yang bisa membuat stres dan capek.
"Keluarganya harus saling mengingatkan untuk jaga kesehatannya, tidak boleh capek, tidak boleh stres," kata dia.
Dengan sembuhnya dua pasien itu, maka jumlah pasien di Pondok Kacang Timur saat ini menjadi sembilan.
Sementara, berdasarkan data keseluruhan sampai Selasa sore kemarin, 308 orang dinyatakan berstatus ODP, 131 orang PDP, 34 orang positif dan 6 orang meninggal dunia.
Baca juga:
Pasien Positif Covid-19 di Sumut Bertambah Jadi 26 Orang, Ini Faktanya
Kelangkaan Masker Imbas Panic Buying di Tengah Masyarakat
PP PSBB: Pemerintah Jamin Ketersediaan, Bukan Memenuhi Kebutuhan Warga
Cerita Pemuda Rembang Sujud Syukur Usai Sembuh Corona dan Diarak ke Rumah
Hengky Kurniawan Persilahkan Rumah Mewahnya di Jakarta Jadi Tempat Istirahat Dokter
Hasil Tes Cepat