Empat Jenazah Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang Teridentifikasi
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, keempat korban yang berhasil diidentifikasi sebelumnya dalam kondisi karena hangus terbakar.
Pihak kepolisian berhasil mengidentifikasi empat korban meninggal kecelakaan beruntun di KM 91 Purbaleunyi. Jasad mereka diperiksa tim oleh Disaster Victim Identification (DVI) Polri.
Seperti diketahui, dalam peristiwa kecelakaan beruntun yang melibatkan puluhan mobil pada pada Senin 2 September 2019 lalu, sejumlah korban meninggal sulit diidentifikasi karena kondisi jenazah sudah tidak dikenali.
-
Bagaimana asal mula Jalan Ciumbuleuit di Bandung? Ciumbuleuit juga berawal dari pecahan Jalan Siliwangi, yang kemudian masuk ke permukiman masyarakat di sana.
-
Apa yang terjadi di Kampung Gintung, Desa Cibenda, Bandung Barat? Sebagaimana diberitakan, puluhan rumah di Kampung Gintung, Desa Cibenda, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat (KBB) diterjang longsor pada Minggu (24/3/2024) sekitar pukul 23.00 WIB.
-
Di mana Tol Cimanggis-Cibitung terhubung? Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR menyebut Jalan Tol Cimanggis-Cibitung terhubung langsung dengan Jalan Tol Trans Jawa ruas Jakarta-Cikampek (eksisting).
-
Apa yang dilakukan untuk kelancaran mudik di Tol Cimanggis-Cibitung? Adapun pemberlakuan fungsional akan dilakukan untuk 1 jalur 1 arah, pertama untuk arus mudik berlaku dari Nagrak menuju Cibitung pada 4 sampai 11 April 2024. Sedangkan untuk arus balik dari Cibitung menuju Nagrak pada 12 -16 April.
-
Kapan Tol Cimanggis-Cibitung digunakan untuk mudik? “Untuk dukungan pelayanan arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1445 H mulai H-6 atau tanggal 4 April 2024 sampai dengan H+6 atau tanggal 16 April 2024,” tulis keterangan resmi dalam akun tersebut.
-
Di mana kecelakaan kereta api di Bandung itu terjadi? Pada 29 Maret 1924, sebuah kecelakaan kereta api terjadi di Rancaekek, Bandung.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, keempat korban yang berhasil diidentifikasi sebelumnya dalam kondisi karena hangus terbakar.
"Alhamdulillah empat jenazah luka bakar korban kecelakaan lalu lintas di KM 91 Cipularang yang kami kirim ke RS Sukanto Kramat Jati sudah teridentifikasi semua," kata Truno saat dihubungi, Kamis (12/9).
Dia mengungkapkan, kantong jenazah dengan nomor register 022/Cipularang/002 teridentifikasi atas nama Khansa Athira usia 23 tahun alamat Jalan Cempaka Baru 1 Nomor 7, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Lalu, kantong jenazah dengan nomor register 022/Cipularang/003 teridentifikasi atas nama Nailisma usia 22 tahun alamat Perum BSI Bojongsari, Bekasi.
Selanjutnya, kantong jenazah dengan nomor register 022/Cipularang/005 teridentifikasi atas nama Lela Yuliantika usia 45 tahun alamat Jalan Oten, Pasir Kaliki, Kota Bandung.
Terakhir, kantong jenazah dengan no register 022/cipularang/006 teridentifikasi atas nama Umayah Ulfah usia 25 tahun alamat villa Mas Garden, Kel Perwira, Bekasi Utara.
Baca juga:
Dilaporkan Hilang, Umayah Ternyata Korban Kecelakaan di Tol Cipularang
Kecelakaan Beruntun Kembali Terjadi di Tol Cipularang, Satu Mobil Terbakar
2 Jenazah Korban Kecelakaan Tol Cipularang Dievakuasi dari Mobil Milik Rental
4 Mobil Terbakar yang Terlibat Kecelakaan Cipularang Teridentifikasi
Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, KNKT Menduga Rem Truk Blong Akibat ODOL
Enam Kantong Jenazah Korban Kecelakaan Tol Cipularang Belum Teridentifikasi
Cegah Kecelakaan Maut di Tol, Pemerintah Minta Truk Tak Angkut Muatan Berlebih