Enam Rumah Warga Aceh Tenggara Ludes Dilahap Api
Sebanyak enam rumah warga di Desa Lawe Sebudi Jaya, Kecamatan Bukit Tusam, Aceh Tenggara hangus terbakar. Peristiwa kebakaran itu terjadi Jumat (6/8) menjelang masuk waktu salat subuh.
Sebanyak enam rumah warga di Desa Lawe Sebudi Jaya, Kecamatan Bukit Tusam, Aceh Tenggara hangus terbakar. Peristiwa kebakaran itu terjadi Jumat (6/8) menjelang masuk waktu salat subuh.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Ilyas mengatakan kebakaran membuat empat rumah mengalami rusak berat, dan dua lainnya rusak ringan.
-
Siapa Abu Bakar Aceh? Abu Bakar Aceh, seorang tokoh intelektual tersohor asal Aceh yang telah melahirkan banyak karya di bidang keagamaan, filsafat, dan kebudayaan.
-
Kapan wabah Kolera menyerang Aceh? Aceh menjadi salah satu daerah yang terkena wabah virus pada saat Agresi Militer Belanda II.
-
Apa yang terbakar di Kebagusan? Sebuah bangunan rumah dua tingkat yang berada di Jalan Kebagusan Raya, RT. 004, RW.04, Nomor 5, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
-
Dimana lokasi petani di Aceh yang sedang panen cengkih? Seorang petani menunjukkan segenggam cengkih atau cengkeh yang telah dipetik setelah panen di sebuah hutan di Lhoknga, Aceh, pada 30 Januari 2024.
-
Apa yang dilakukan di Aceh saat Meugang? Mereka pastinya tidak ketinggalan untuk melaksanakan Meugang bersama keluarga, kerabat, bahkan yatim piatu. Tak hanya itu, hampir seluruh daerah Aceh menggelar tradisi tersebut sehingga sudah mengakar dalam masyarakatnya.
-
Apa simbol kebanggaan Provinsi Aceh? Bungong Jeumpa sudah dianggap sebagai simbol kebanggaan dan menjadi identitas Provinsi Aceh.
"Kejadian ini berdampak pada 8 Kepala Keluarga yang terdiri dari 33 jiwa. Mereka kini terpaksa mengungsi ke rumah kerabat terdekat," katanya.
Dia menyebut, tidak ada korban jiwa dari kejadian kebakaran di Aceh Tenggara itu.
Rumah korban yang hangus terbakar masing-masing milik Hidayat, Gading, Tarmizi Sitepu, Fadaya, Lahat L dan Masrin.
Ilyas mengatakan, sebanyak tujuh unit armada pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi. Api baru berhasil dipadamkan sekitar satu jam lebih kemudian, yaitu sekitar pukul 06.00 WIB.
"Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak kepolisian," ujarnya.
Baca juga:
Ribuan Orang Terdampak Kebakaran Hutan Turki Dievakuasi
10 Hektare Lahan di Aceh Tengah Terbakar Dalam Sepekan
Kebakaran Selama 3 Hari Sebabkan Hampir 50 Hektare Lahan di Ogan Ilir Hangus
Gudang Dinas Pertanian Sumbar Ludes Dilahap Si Jago Merah
Kebakaran di Sambas Akibat Pembukaan Lahan Berkebun, Pemadaman Gunakan Sumur Bor
Gudang Kayu di Kabupaten Tangerang Terbakar, 9 Mobil Damkar Dikerahkan