Gaya nyentrik anggota DPR baru Adian Napitupulu
Politikus PDIP ini sudah kebal disebut mirip kenek. Dia kecewa banyak yang menghina wajahnya bukan pemikirannya.
Politikus muda PDI Perjuangan Adian Napitupulu dilantik menjadi anggota DPR, Rabu (2/10). Gayanya yang nyentrik langsung jadi perhatian. Apalagi sebelumnya Adian galak menyerang Prabowo dan para pendukungnya.
Adian mengaku sudah kebal disindir soal penampilan fisiknya.
"Gua kadang kesel orang tidak mengkritik apa yang gua pikirkan dan gua omongin, tapi kritiknya wajah," kata Adian santai saat ditemui merdeka.com beberapa waktu lalu.
Tokoh Forum Kota (Forkot), gerakan mahasiswa radikal yang ikut menjatuhkan Soeharto, ini mengatakan banyak orang yang mengejeknya dengan muka pemabuk', 'mirip kenek', mirip tukang ojek, dan sebagainya.
"Padahal gua minum alkohol terakhir itu 18 tahun lalu, gue tidak pernah pakai narkoba," ujar dia.
"Mukenya kayak kenek katanya, mukenye kayak tukang ojek. Ya gue bilang mau gimana, ya lahir udah dapat begini. Kalau gue boleh milih ya kayak Brad Pritt. Tapi masa kita protes," kata Adian.
Berikut cerita soal gaya Adian Napitupulu hari pertama di DPR:
-
Kapan Gita KDI dilantik menjadi anggota DPR? Gita KDI dilantik menjadi anggota DPR dari Fraksi Kebangkitan Bangsa pada 2011 lalu.
-
Kapan Rizki Natakusumah menjabat sebagai anggota DPR RI? Rizki telah menjabat sebagai anggota DPR RI sejak 1 Oktober 2019, dan aktif terlibat dalam berbagai kegiatan legislatif.
-
Kapan Angelina Sondakh menjadi anggota DPR? Setelah itu, ia memutuskan untuk terjun ke dunia politik dan berhasil terpilih menjadi Anggota DPR RI selama dua periode berturut-turut, yaitu periode 2004–2009 dan 2009–2014, melalui Partai Demokrat.
-
Kapan Djamaluddin Adinegoro lahir? Gunakan Nama Samaran Djamaluddin Adinegoro lahir di Talawi, sebuah kecamatan di Sawahlunto, Sumatra Barat pada 14 Agustus 1904.
-
Apa posisi Said Abdullah di DPR RI? Dengan perolehan suara sebanyak itu, Said yang kini masih duduk sebagai Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI itu berhasil kembali mengamankan kursinya di Senayan untuk kali kelima berturut-turut.
-
Apa peran Rizki Natakusumah di DPR? Setelah menikahi Beby Tsabina, Rizki Natakusumah semakin menjadi pusat perhatian publik, terutama saat melaksanakan tugasnya sebagai anggota DPR RI.
Tepati janji pakai jins saat pelantikan
Adian Napitupulu memenuhi janjinya untuk menggunakan celana jin saat pelantikan anggota DPR periode 2014-2019 di Gedung Kura-Kura, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. Dirinya mengaku, jin dan jaket kulit sudah menjadi ciri khas kostumnya sehari-hari.
Sebelum pelantikan, Adian memang sudah mengungkapkan keinginannya untuk tetap memakai kostum khas dirinya. Namun, lantaran acara pelantikan anggota DPR merupakan acara resmi kenegaraan, Adian hanya mengenakan celana jin hitam yang tidak terlihat seperti celana jin.
"Ini memang jeans (jin). Coba ini pegang aja," singkat Adian saat hendak melakukan rapat perdana Fraksi PDIP periode 2014-2019 di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (1/10).
Sebelumnya, Adian Napitupulu sempat bersitegang dengan anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) saat hendak menghadiri undangan peluncuran lagu baru Slank di Kantor Radio Republik Indonesia (RRI).
Jas Rp 80.000 di pasar loak
Politikus muda PDI Perjuangan menghadiri pelantikan di DPR. Dia mengaku tak terbiasa berjas rapi. Hari ini pun Adian mengenakan jas dari bahan jins dan celana jins hitam.
"Gue masih shock pada situasi ini. Gue tertekan, bingung," kata Adian di Gedung DPR, Rabu (1/10).
Menurut Adian, ini kali kedua dia mengenakan jas. Pertama saat menikah lalu sekarang saat dilantik jadi anggota DPR.
"Iya ini gue pakai jins hitam Rp 180 ribu karena jas gua bahannya jins, gue harus sesuikan dengan jas. Ini beli di Gede Bage (pasar pakaian bekas di Bandung). Harganya Rp 80 ribu," beber Adian sambil membuka jas dan melonggarkan dasi.
Menurut Adian, para petinggi PDIP sudah mewanti-wanti dirinya berpakaian rapi. Walau terpaksa, Adian menurutinya.
Bawa kopi dalam botol
Selain bercelana jins, Adian membawa botol air mineral yang diisi kopi. Apa maksudnya?
"Iya ini Kopi tiam, kopi lain gue muntah. Lambung gua udah rusak, kalau mnum kopi biasa jantung berdebar, gue kan udah nggak makan daging, nggak makan telor," akunya.
Adian pun santai saja duduk di lantai DPR sambil merokok dan minum kopi dengan sejumlah rekan dan wartawan.
Tunjuk-tunjuk Ceu Popong
Sejumlah anggota DPR melakukan interupsi saat sidang pemilihan paket pimpinan DPR. Beberapa orang bahkan sempat merangsek maju sambil berbicara keras ke arah pimpinan sementara Popong Otje Djundjunan.
Dalam barisan pengkritik terlihat politikus PDIP Adian Napitupulu, Masington Pasaribu dan Arif Wibowo. Adian yang memakai kemeja putih dibalut jas hitam terlihat berbicara lantang sambil menunjuk-nunjuk Ceu Popong.
Meski begitu, Ceu Popong bersikukuh pada keputusannya. Lantaran suasana semakin tak kondusif, Ceu Popong memutuskan untuk menskors sidang.
"Atas saran cucu saya (melihat ke Ade Rizki Pratama) sidang saya skors karena sudah tak kondusif," kata Ceu Popong di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (1/10).
Namun, ketiga anggota PDI Perjuangan tersebut tak patah arang, Adian melangkah naik ke podium dan memaksa Ceu Popong dan Ade Rizki Pratama membatalkan skors.
Melihat hal itu, Popong pun mengingatkan untuk menjaga etika, namun para anggota dewan tetap tak menghiraukan. Mereka terus melakukan aksi protes terhadap keputusan Ceu Popong.
Aksi protes ini memicu anggota dewan yang lain untuk maju bahkan berdebat. Pamdal akhirnya harus mengevakuasi para pimpinan sidang.