IDI Minta Pemprov Jateng Terbuka Soal Sebaran Virus Corona di Wilayahnya
"Harusnya semua daerah terpapar Corona perlu dibuka. Masyarakat supaya tahu berapa ODP, PDP maupun yang positif terkena virus di wilayahnya," kata Kabid Humas Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Jawa Tengah, dr Reni Yulianti saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (29/3).
Pemprov Jawa Tengah diminta transparan terkait peta penyebaran virus Corona di 35 kabupaten kota. Sebab selama ini, informasi yang diberikan kurang detail, bila diumumkan masih menimbulkan keresahan di tengah masyarakat.
"Harusnya semua daerah terpapar Corona perlu dibuka. Masyarakat supaya tahu berapa ODP, PDP maupun yang positif terkena virus di wilayahnya," kata Kabid Humas Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Jawa Tengah, dr Reni Yulianti saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (29/3).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
Dia mengungkapkan, dengan diumumkan secara detail persebaran virus itu memudahkan tim medis atau kesehatan untuk terlibat menangani kasus virus Corona yang merebak di tiap daerah. Selain itu, masyarakat perlu tahu daerah sebaran virus Corona sehingga pencegahan di masing-masing lingkungan rumah dapat ditingkatkan.
"Jadi intinya IDI Jateng siap sinergi dengan Pemprov dalam tangani pasien Corona. Diharapkan penanganan dilakukan untuk selamatkan pasien yang terpapar supaya sembuh," jelasnya.
Sebab selama ini, imbauan dari Pemprov Jateng masih sebatas social distancing saja. Sedangkan disisi lain banyak masyarakat yang tidak merespon anjuran tersebut.
Bahkan, beberapa pejabat di daerah juga sudah melontarkan pernyataan bahwa wilayahnya belum terjangkit virus Corona.
"Soal APD bagi tenaga kesehatan harus segera di fasilitasi agar tim yang menangani pasien tidak resiko. Jika ada rumah sakit yang masih membutuhkan APD untuk segera diperhatikan," tutupnya.
(mdk/rnd)