Indra J Piliang resmi jadi tersangka narkoba, tapi hanya direhabilitasi
Indra J Piliang resmi jadi tersangka narkoba, tapi hanya direhabilitasi. Indra Piliang juga telah ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat dengan Pasal 127 tentang Penggunaan Narkoba dengan ancaman hukuman kurungan setahun. Argo menambahkan, dua rekan Indra lainnya juga merupakan pengguna dan akan direhab.
Anggota Dewan Pakar Partai Golkar, Indra J Piliang ditangkap jajaran Polda Metro Jaya karena diduga menggunakan narkoba jenis sabu pada Rabu (13/9) malam . Indra J Piliang bersama dua rekannya yang ditangkap di sebuah tempat karaoke di bilangan Jakarta Barat akan mengikuti rehabilitasi.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, AKBP Pol Argo Yuwono mengatakan, berdasarkan Pasal 54 UU tentang Narkotika, pelaku penyalahgunaan narkotika wajib direhab.
"Kemarin sudah dilakukan assessment ke BNN. Dari hasil itu bahwa yang bersangkutan dilakukan rehab. Sore ini rencananya ketiganya kita serahkan ke BNNK Jakarta Selatan," terangnya, Jumat (15/9).
Indra Piliang juga telah ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat dengan Pasal 127 tentang Penggunaan Narkoba dengan ancaman hukuman kurungan setahun. Argo menambahkan, dua rekan Indra lainnya juga merupakan pengguna dan akan direhab.
"Sudah (tersangka). Kita kenakan Pasal 127 tentang Penggunaan Narkoba, ancaman setahun," kata Argo.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Bagaimana Golkar merespon wacana Ridwan Kamil maju di Pilkada Jakarta? Golkar merespons wacana Ridwan Kamil bersedia maju di Pilkada DKI Jakarta karena berasumsi eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan tidak akan maju lagi sebagai calon gubernur. Saat itu, Anies merupakan capres yang berkontestasi di Pilpres 2024. Oleh karena itu, Golkar memberikan penugasan kepada Ridwan Kamil untuk maju di Jakarta dan Jawa Barat.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan Partai Kasih dideklarasikan? Sekelompok anak muda Indonesia asal Papua mendeklarasikan mendirikan partai nasional yang diberi nama Partai Kasih pada Minggu 23 Juni 2024 di Jakarta.
-
Siapa yang menyambut kedatangan Prabowo di Kantor DPP Partai Golkar? Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto hingga Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus menyambut langsung kedatangan Prabowo.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
Yang bersangkutan diduga mendapatkan sabu dari karyawan tempat karaoke tersebut. Polisi saat ini sedang mendalami hal itu.
"Sedang didalami karena barang itu dari mana lagi, makanya kita tak selesai di sini saja," ujarnya.
Alat isap yang digunakan saat mengonsumsi narkoba diduga disiapkan di ruang karaoke tersebut. "Roomnya juga disiapkan, alat isapnya juga ada, dan lain-lain," tambahnya.
Argo mengatakan, satu gram sabu dibeli dengan harga Rp 600 ribu. Siapa yang mengeluarkan uang di antara tiga orang itu juga sedang didalami. Polisi, kata Argo, juga akan meminta keterangan dari sopir Indra J Piliang.
Baca juga:
Agung Laksono sarankan Indra Piliang berhenti dari Golkar
Tak kapok dibui, perempuan ini kembali jual narkoba, rumah dipasang CCTV biar aman
Dinkes DKI sebut pil PCC bisa dibeli dengan resep
Tak tahu soal pil PCC, Djarot hanya ngerti pil KB
Akan tutup Diamond Karaoke, Djarot tunggu kajian Dinas Pariwisata
BPOM sebut pil PCC banyak dipakai pemuda hingga PSK sebagai obat kuat
Korban pil PCC bertambah, tiga orang meninggal dunia