Istana sebut Jokowi bilang Trump banyak fans di RI bentuk diplomasi
Istana sebut Jokowi bilang Trump banyak fans di RI bentuk diplomasi. Juru Bicara Kepresidenan Johan Budi mengatakan pembicaraan antara Jokowi dengan Donald Trump yang diisi dengan bercanda tersebut merupakan bentuk pergaulan internasional.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk pertama kalinya bertemu dengan Presiden Amerika Serikat Donald Trump. Pertemuan terjadi di KTT G20, Hamburg, Jerman. Dalam pertemuan tersebut, Jokowi bercanda menyampaikan ada jutaan penggemar Donald Trump di Indonesia.
Juru Bicara Kepresidenan Johan Budi mengatakan pembicaraan antara Jokowi dengan Donald Trump yang diisi dengan bercanda tersebut merupakan bentuk pergaulan internasional. "Pembicaraan Presiden dengan Trump itu kan bagian dari apa namanya, pergaulan internasional, diplomasi," kata Johan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (10/7).
Johan mengatakan Donald Trump pasti memiliki penggemar di Tanah Air. Namun, untuk jumlahnya ia tak mengetahuinya. Dia juga tak mengetahui apakah Presiden Joko Widodo memiliki data dengan menyebutkan penggemar Trump berjumlah sampai jutaan orang itu.
"Kalau ada penggemar Trump di Indonesia itu ya memang ada kan. Cuman seberapa besar, saya tidak tahu bapak Presiden memiliki data atau tidak," ujarnya.
Meski demikian, Johan mengatakan hal itu tak hanya dilakukan oleh Presiden Joko Widodo ke Donald Trump. Jokowi, lanjut Johan, juga sering bercanda dengan pemimpin negara lain ketika bertemu.
"Tidak hanya dengan Donald Trump. Tetapi dengan Presiden yang lainkan, pakai diplomasi dulu," ujarnya.
Dalam pertemuan empat mata di KTT G20, Hamburg, Jerman, Presiden Joko Widodo menyampaikan kata-kata bercanda kepada Presiden Amerika Serikat Donald Trump. Presiden Jokowi menyampaikan undangan kepada Trump agar dia mau berkunjung ke Indonesia.
"Kami akan ke sana. Indonesia negara yang ingin saya kunjungi," jawab Trump, seperti yang tertera di transkrip pembicaraan dari Gedung Putih dan dilansir laman the Hill, Sabtu (8/7).
"Saya bisa dapat masalah kalau tidak memberi kabar baik bagi jutaan penggemar Anda di Indonesia," jawab Jokowi sambil bercanda.
Presiden juga mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kunjungan Wakil Presiden AS Mike Pence April lalu. "Kami sangat-sangat menghargai ketika Indonesia dipilih sebagai salah satu dari empat negara yang dikunjungi wakil presiden Anda dalam lawatan ke Asia," kata Jokowi.
Menurut Jokowi kunjungan Pence itu menggaris bawahi komitmen AS untuk memperkuat kerja sama dengan Indonesia.