Jalani tes urine, 6 polisi di Tanjung Balai positif narkoba
Sebanyak 260 personel Polres Tanjung Balai, Sumut, menjalani tes urine. Enam di antaranya dinyatakan positif mengonsumsi narkoba.
Sebanyak 260 personel Polres Tanjung Balai, Sumut, menjalani tes urine. Enam di antaranya dinyatakan positif mengonsumsi narkoba.
Tes urine berlangsung di Mapolres Tanjung Balai, Kamis (12/1). Kegiatan itu bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tanjung Balai.
"Hasilnya, 6 orang positif menggunakan narkoba," kata Kepala BNNK Tanjungbalai, AKBP Saharudin Bangko, di Medan, Jumat (13/1) siang.
Setelah diketahui positif mengonsumsi narkoba, personel kepolisian itu akan menjalani assessment. Hasilnya akan menjadi penentu langkah-langkah penanganan.
"Kalau hasil assessment hanya sebagai pecandu, maka bisa dikenakan rawat inap atau rawat jalan," tuturnya.
Dia memaparkan, tes urine itu merupakan bagian dari langkah pemberantasan narkotika, terutama di lingkungan aparat negara. Upaya ini akan dilakukan berkelanjutan.
Sementara Kapolres Tanjung Balai AKBP Tri Setyadi menyatakan akan menindak tegas anak buahnya yang menyalahgunakan narkoba. "Kita proses," sebutnya.
-
Bagaimana polisi menangani kasus narkoba di Makassar? Doli mengaku, menjelang tahun baru 2024 pihaknya telah melakukan pemetaan terhadap lokasi atau titik rawan peredaran narkotika di Makassar."Tentunya kita sudah mulai melaksanakan operasi dan gencar-gencar kita gelar razia di tempat-tempat yang sudah kita mapping di Makassar raya, dan di tempat hiburan juga kita gelar jelang tahun baru," terang Doli.
-
Kenapa polisi dipecat karena narkoba? Jadi personel yang kita PTDH itu mayoritas kasus disersi. Ada juga kasus narkoba dua personel yang sudah kita sidangkan, " tuturnya.
-
Siapa saja yang ditangkap dalam kasus narkoba ini? Polisi mengatakan, penangkapan ini dilakukan polisi karena adanya laporan dari masyarakat terhadap pihaknya. Polisi telah menangkap Aktor senior Epy Kusnandar (EK) atau yang akrab disapa Kang Mus dalam sinetron ‘Preman Pensiun’. Penangkapan ini dilakukan diduga terkait penyalahgunaan narkotika. Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Panjiyoga mengatakan, tak hanya menangkap Kang Mus. Polisi juga menangkap satu orang lainnya yakni Yogi Gamblez (YG) yang bermain di film 'Serigala Terakhir'.
-
Siapa saja anggota polisi di Makassar yang dipecat karena narkoba? Dari tujuh orang tersebut, dua orang polisi dipecat positif mengonsumsi narkoba.
-
Di mana penangkapan kelima tersangka kasus narkoba terjadi? Dia mengatakan rute patroli di Sunggal, yakni Jalan KM 19,5 Kampung Lalang , Jalan PDAM Tirtanadi, Jalan Sunggal dan Jalan Lembah Berkah, Lingkungan 11, Medan.