Jawaban tegas Menteri Susi dan Sri Mulyani saat dikritik Fadli dan Fahri
Fadli Zon dan Fahri Hamzah sering mengkritik para menteri Kabinet Kerja. Di antaranya Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.
Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan Fahri Hamzah dikenal sebagai politikus yang kritis terhadap pemerintah. Keduanya sering mengkritik para menteri Kabinet Kerja. Di antaranya Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.
Seperti apa kritiknya dan jawaban atas kritik Fadli dan Fahri. Berikut ulasannya:
-
Kapan Sri Mulyani dan Retno Marsudi bertemu? Kemarin (1/8), akhirnya kita bertemu saat rapat bersama di Istana Merdeka... Always glad to meet my bestie,",
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Apa yang dilakukan Sri Mulyani dan Retno Marsudi saat rapat bersama? "Saya dan @retno_marsudi seperti dua anak sekolah bandel ya…" Sri Mulyani
-
Di mana Sri Mulyani dan Retno Marsudi bertemu? Kemarin (1/8), akhirnya kita bertemu saat rapat bersama di Istana Merdeka... Always glad to meet my bestie,",
-
Apa prestasi yang diraih oleh Fani Supriyanto dan Ayu Lidya? Kiper utama Timnas, Fani Supriyanto, yang sebelumnya pernah bermain untuk Persis Solo, saat ini bermain bersama Ayu Lidya untuk membela tim UNSA dalam Piala Pertiwi Jawa Tengah. Tim mereka berhasil keluar sebagai juara pertama dalam turnamen tersebut.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
Disindir tak pantas menjadi menteri terbaik
Menteri Keuangan Sri Mulyani menerima penghargaan Best Minister in the World Award atau penghargaan menteri terbaik di dunia dalam acara World Government Summit di Dubai, Uni Emirat Arab. Namun, Wakil Ketua DPR Fadli Zon justru menilai Sri Mulyani tak pantas mendapatkan penghargaan tersebut.
"Kok bisa jadi menteri keuangan terbaik ketika target tak ada yang tercapai (pertumbuhan dan pajak), subsidi dicabuti, impor naik, dan utang melonjak," ujar Fadli melalui akun Twitter-nya, Senin (12/2/2018).
Apa tanggapan Sri Mulyani? "Oh masa? Saya enggak lihat," kata Sri Mulyani. "Iya, enggak perlu ditanggepin," ujarnya.
Jawaban menohok Menteri Susi
Tak hanya Sri Mulyani, Fadli Zon juga menyindir kinerja Menteri Susi Pudjiastuti. Lewat Twitter, Politikus Partai Gerindra itu mengkritisi kinerja Kementerian Kelautan dan Perikanan.
"Di tempat lain, kita membangga-banggakan jumlah kapal nelayan asing yang berhasil ditenggelamkan, serta klaim populasi ikan yang meningkat, seolah itu adalah ukuran keberhasilan Kementerian Kelautan dan Perikanan.Padahal, pada saat bersamaan, nelayan kita masih menjadi kelompok termiskin, bahkan sempat menjadi kelompok yang rentan terkena kriminalisasi gara-gara persoalan alat tangkap," tulis Fadli.
Menteri Susi menyambar kicauan Fadli Zon. Dia balas menyindir Fadli. "Ukuran keberhasilan yang telah Anda lakukan apa Pak Fadli YTH? Mohon pencerahan," cuit Menteri Susi.
Menteri Susi sebut Fahri seorang yang naif
Giliran Fahri Hamzah mengkritik Menteri Susi lewat akun Twitter-nya. Ia menilai Menteri Susi tidak bertanggung jawab dalam menggunakan jabatannya sebagai menteri.
Dalam Twitter, Fahri mengomentari berita dari @antaranews yang berjudul "Menteri Susi tegaskan pemberantasan pencurian ikan baru langkah awal". Komentar yang diberikan Fahri tersebut adalah: "Dikasi waktu 5 tahun dijadikan langkah awal...seharusnya 5 tahun dipakai selesaikan kerjaan. Baru bertanggungjawab atas amanah namanya...kalau 5 tahun lagi kan belum tentu terpilih..." tulis Fahri Hamzah.
Tak tinggal diam, Menteri Susi membalas kicauan Fahri, Susi mengatakan jika Fahri sangatlah naif. Karena tidak membaca berita dengan utuh. "Sebaiknya baca seluruh statemen saya. Jangan dipotong separuh separuh. Akhirnya seolah seperti yg anda pikir. Naif !!!"
Jawaban tegas Menkeu
Lagi-lagi Menteri Keuangan Sri Mulyani mendapat sindirian dari Fadli Zon. Kali ini Fadli Zon menyindiri Sri Mulyani dinilai tidak mampu melakukan upaya maksimal dalam mengendalikan nilai tukar rupiah yang tengah melemah. Dengan santainya, Menkeu menanggapinya.
"Menyelesaikan apa? Persoalan (pelemahan rupiah), yang diselesaikan apa?" ujar Menkeu.
Dia menjelaskan, pelemahan rupiah tersebut merupakan efek eksternal. Ini bukan hanya terjadi terhadap rupiah, tetapi juga pada mata uang negara lain.