Jelang ujian nasional, putri guru TK di Bandung dikabarkan hilang
Jelang ujian nasional, putri guru TK di Bandung dikabarkan hilang. Sedikit harapan ada ketika malam hari pukul 20.00 WIB, masuk pesan singkat via Line yang mengabarkan bahwa Ica ada di kawasan Nagrog, Kabupaten Bandung. "Katanya ada di Nagrog Ica ini nge-Line saya. Dan nyuruh saya ke sana," paparnya.
Nisa Mardhiyyah belum diketahui rimbanya. Pihak keluarga terus mencari perempuan 18 tahun tersebut. Ica, sapaan akrab Nisa, tiba-tiba tidak ada di kediamannya, di Komplek Ujungberung Indah Jalan Segar, nomor 1, Kota Bandung, sejak Rabu (5/4) pagi hari.
Padahal siswa kelas 3 yang mengenyam pendidikan di Lembaga Pendidikan Citra Sarana Bahasa dan Informatika (CSBI) itu akan segera mengikuti ujian nasional tingkat SMA. Selain upaya yang dilakukan keluarga, pihaknya juga sudah melapor ke Polsek Ujungberung Bandung.
"Ica ini sudah dari kemarin pagi sebelum salat subuh enggak ada di rumah, kita enggak tahu kemana ini Ica," kata ayah Nisa, Agus Nana Supena pada merdeka.com, Kamis (6/4).
Seperti hari-hari biasanya, pukul 05.00 WIB, Agus kerap membangunkan putrinya tersebut untuk menunaikan salat subuh. Namun kemarin dirinya dikagetkan ketika putrinya itu tidak ditemukan di kamarnya. "Pas subuh biasa bangunin, dilihat di kamarnya enggak ada. Mungkin keluarnya subuh ya," imbuhnya.
Saat itu dirinya tidak berpikiran negatif. Sebagai perempuan yang senang bersepeda mungkin Ica keluar rumah untuk gowes sepeda kesukaanya yang juga ikut komunitas cosplay. "Saya pikir jalan-jalan atau olahraga pakai sepeda yang bannya besar itu," terangnya. Namun seiring waktu berjalan, Ica tak ada kabar sama sekali.
Sedikit harapan ada ketika malam hari pukul 20.00 WIB, masuk pesan singkat via Line yang mengabarkan bahwa Ica ada di kawasan Nagrog, Kabupaten Bandung. "Katanya ada di Nagrog Ica ini nge-Line saya. Dan nyuruh saya ke sana," paparnya.
Tanpa berpikir panjang dirinya bertolak ke lokasi dan keluarga menyisir kawasan tersebut. Tapi ternyata pencariannya tidak berbuah hasil sampai pukul 23.00 WIB. "Saya cari keluarga dan warga di sana. Tapi enggak ada. Dan nomor yang biasa juga tidak dapat dihubungi lagi."
Dia mengaku, hari ini sudah melapor tidak ada kabarnya Ica ke Polsek Ujungberung. Dengan melapor harapan dia, anak bungsunya itu bisa kembali ke pangkuan keluarga. Ibunya Lia Rosliana yangmerupakan kepala sekolah TK Permata Bunda begitu terpukul juga sangat menanti kehadiran Ica ke rumah.
"Cepat pulang Ica. Kalau ada masalah bisa diselesaikan bersama. Apalagi nanti mau ujian jugakan," ucapnya.
Dia juga menyampaikan, bagi yang menemukan Ica dengan ciri-ciri fisik tinggi 160 centimeter, wajah lonjong, kulit sawo matang bisa melaporkan ke Polsek Ujungberung Bandung. "Dia pakai jilbab dan saat pergi pakai sepeda bannya gede bisa menyampaikan ke Polsek atau ke rumah langsung," tandasnya.