Jokowi Imbau Pelaksanaan PSBB Tidak Dilakukan Seragam di Indonesia
"Ini penting sekali sekali lagi kita tidak ingin memutuskan itu grusa grusu cepat tetapi tidak tepat. Saya kira lebih baik kita memutuskan ini dengan perhitungan dengan kejernihan dan kalkulasi yang detil dan mendalam," jelas Jokowi.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta kepada kepala daerah agar tidak tergesa-gesa mengambil keputusan, sehingga salah langkah terkait penuntasan pandemi Covid-19. Sebab itu dia meminta agar pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tidak diberlakukan di seluruh wilayah Indonesia.
"Saya sampaikan bahwa pelaksanaan PSBB ini tidak diberlakukan secara seragam di seluruh Indonesia. Melainkan kita ingin melihat kondisi masing-masing daerah," kata Jokowi saat siaran telekonference, Kamis (9/4).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
Dia menjelaskan penetapan PSBB ditetapkan oleh Menteri Kesehatan dan mencakup dengan pemberlakuan peliburan sekolah, penutupan kantor,hingga pembatasan kegiatan agama dan umum. Sebab itu, Jokowi meminta para kepala daerah melihat aspek tersebut.
"Ini penting sekali sekali lagi kita tidak ingin memutuskan itu grusa grusu cepat tetapi tidak tepat. Saya kira lebih baik kita memutuskan ini dengan perhitungan dengan kejernihan dan kalkulasi yang detail dan mendalam," jelas Jokowi.
Diketahui sebelumnya wilayah DKI Jakarta sudah mendapatkan lampu hijau dari pemerintah pusat untuk menerapkan PSBB. Setelah itu beberapa daerah pun meminta untuk menerapkan PSBB.
Juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19, Achmad Yurianto menjelaskan ada beberapa daerah yang sudah memberikan surat pengajuan PSBB, yaitu Fakfak dan Mimika, Papua Barat.
Baca juga:
KAI Pastikan Kereta Tak Beroperasi di Jakarta Saat PSBB Hoaks
Dukung PSBB, BI Sebut 95 Persen Pegawai Sudah Bekerja dari Rumah
Kapolri Terbitkan Telegram Minta Jajaran Jamin Distribusi Sembako
Kemendagri Ingatkan Pemda Jamin Pasokan Logistik Jika Terapkan PSBB
Aturan PSBB Jakarta, Ketua DPRD DKI Minta Pendistribusian Bansos Diawasi