Jokowi Jadi Inspektur Upacara Pemakaman BJ Habibie di TMP Kalibata
Jokowi mengatakan, pengabdian BJ Habibie kepada bangsa dan negara sangat banyak. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini pun meminta kepada semua masyarakat Indonesia mendoakan almarhum.
Jenazah almarhum Bacharuddin Jusuf Habibie (BJ Habibie) akan dimakamkan di Tempat Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12/9) sekitar pukul 13.00 WIB. Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menjadi inspektur upacara pemakaman Presiden ke-3 RI tersebut.
"Saya akan bertindak sebagai inspektur upacara," kata Jokowi usai melayat jenazah ke rumah duka BJ Habibie di Jalan Patra Kuningan XIII, Blok L XV Kav 5, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (12/9).
-
Kapan BJ Habibie menggantikan Soeharto menjadi presiden? Ketika Orde Baru selesai, BJ Habibie yang menggantikan Soeharto memiliki etika untuk tidak melanjutkan pemerintahannya sampai 5 tahun.
-
Bagaimana BJ Habibie dianggap melakukan kebaikan saat menggantikan Soeharto? “Pak Habibie itu melakukan kebaikan bukan karena hukum, misalnya begitu beliau terpilih sebagai presiden menggantikan Pak Harto, apa yang diumumkan pertama? Saya akan memerintah sebentar karena tahun depan akan mengadakan pemilu,” kata Mahfud MD.
-
Apa penemuan utama B.J. Habibie yang merevolusi dunia penerbangan? Salah satu inovasi paling penting yang dihasilkan oleh BJ Habibie adalah Teori Crack Progression atau Teori Retakan.
-
Apa yang menjadi kunci keberhasilan masa depan bangsa menurut BJ Habibie? Kualitas sumber daya manusia merupakan kunci keberhasilan masa depan bangsa. SDM yang unggul dan berdaya saing akan mengantar Indonesia sejajar dan disegani bangsa lain.
-
Apa yang diserahkan oleh Presiden Jokowi di Banyuwangi? Total sertifikat tanah yang diserahkan mencapai 10.323 sertipikat dengan jumlah penerima sebanyak 8.633 kepala keluarga (KK).
-
Bagaimana Soeharto mengenal keluarga BJ Habibie? Soeharto mengaku cepat akrab dengan keluarga BJ Habibie karena ibu Habibie, Raden Ayu Tuti Marini Puspowardojo atau R.A. Habibie yang berasal dari Yogyakarta masih fasih berbahasa Jawa.
Jokowi mengatakan, pengabdian BJ Habibie kepada bangsa dan negara sangat banyak. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini pun meminta kepada semua masyarakat Indonesia mendoakan almarhum.
"Kita semuanya seluruh masyarakat Indonesia mengajak berdoa bersama-sama semoga arwah beliau diterima di sisi Allah SWT, diberikan tempat paling baik di sisinya," kat Jokowi.
Seperti diketahui, jenazah BJ Habibie akan dikebumikan di samping pusara sang istri Hasri Ainun Besari atau Ainun Habibie. Pemerintah telah menyiapkan segala kebutuhan pemakaman Habibie.
"Presiden meminta saya untuk menyiapkan semua yang dibutuhkan, fasilitas keluarga. Untuk malam ini dan pemakaman besok, sudah disiapkan pemakaman di sebelahnya almarhumah Ibu Ainun Habibie jadi seingat sektor 120-121. Jadi semuanya sudah siap," kata Menteri Sekretaris Negara Pratikno di kantornya.
Dia mengatakan pemerintah sudah berkoordinasi dengan keluarga Habibie terkait persiapan pemakaman besok. Pemerintah berharap segala persiapan berjalan lancar.
"Kami masih akan berkoordinasi dengan keluarga. Suasananya masih berduka, kita harapkan dalam waktu yang sangat singkat, malam ini sudah bisa ditentukan besok upacara pemakamannya bisa jam berapa," kata dia.
Baca juga:
Melayat ke Rumah Duka, Jokowi Salati Jenazah BJ Habibie
Amien Rais: BJ Habibie Hamba Allah yang Saleh
Para Tokoh Mulai Berdatangan ke Rumah Duka Alm. Habibie, Ada Pimpinan KPK & Ahok
Maudy Ayunda Sedih BJ Habibie Tak Sempat Nonton Film Habibie & Ainun 3
Duka Mendalam Reza Rahadian Saat BJ Habibie Meninggal
Tiba di Rumah Duka BJ Habibie, Tangis Reza Rahadian Pecah
Reza Rahadian Untuk Mendiang BJ Habibie: Semoga Cepat Bertemu Eyang Ainun