Jokowi Janji Tol Trans Sumatera Selesai 2024, Lampung Sampai Aceh Tersambung
Jokowi mengatakan, masyarakat harus optimis terhadap berbagai program pembangunan yang dilakukan pemerintah saat ini. Apalagi, pembangunan infrastruktur sudah dinikmati masyarakat sejak kepemimpinannya.
Calon Presiden Nomor Urut 01 Joko Widodo (Jokowi) berjanji akan menuntaskan pembangunan tol Trans Sumatera. Paling tidak, tol ini dapat menghubungkan antar provinsi di pulau itu pada 2024 mendatang.
Jokowi mengatakan, masyarakat harus optimis terhadap berbagai program pembangunan yang dilakukan pemerintah saat ini. Apalagi, pembangunan infrastruktur sudah dinikmati masyarakat sejak kepemimpinannya.
-
Apa yang dilakukan Jokowi di Sumatera Utara? Presiden Joko Widodo atau Jokowi melanjutkan kegiatan kunjungan kerja di Provinsi Sumatra Utara (Sumut), Jumat (15/4), dengan bertolak menuju Kabupaten Padang Lawas. Jokowi diagendakan meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sibuhuan hingga menyerahkan bantuan pangan untuk masyarakat.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
"Ini infrastruktur yang harus tetap dilanjutkan dan dipertahankan. Jangan sampai terhenti tentu harus kita jaga hal ini," ungkap Jokowi saat berkampanye di Palembang, Selasa (2/4).
Dikatakannya, tol Trans Sumatera menjadi salah satu prioritas. Dia pun berjanji tol itu akan rampung dibangun 2024 nanti.
"2024 Nanti tol Trans Sumatera sudah selesai, dari Lampung sampai Aceh akan tersambung," ujarnya.
Dalam waktu dekat, kata Jokowi, tol Lampung akan tersambung ke Palembang. "Juni nanti, Juni nanti tol dari Lampung ke Palembang akan tersambung," tegasnya.
Pada kesempatan itu, Jokowi menantang warga yang tidak setuju dengan pembangunan jalan tol.
"Yang tidak setuju dengan pembangunan jalan tol ini ini silakan maju. Awas aja kalau ada (yang tidak setuju). Silakan tunjuk jari bagi yang setuju," kata dia.
Baca juga:
Kunjungi Istana Bogor, Ini Spot Favorit Jokowi Yang Bikin Atta Halilintar Melongo
BPN Prabowo Ingin Lapor PBB dan Interpol, TKN Jokowi Nilai Upaya Langgar Hukum
Indo Barometer: Jokowi 50,8%, Prabowo 32%, Belum Memilih 17,2%
Naik 'Kapal Sriwijaya', Jokowi Disambut Ribuan Warga Palembang
Diangkat jadi Anak ke-4 Jokowi, Begini Ekspresi Kocak Atta Halilintar
TKN Sayangkan Pengadangan Rombongan Ma'ruf Amin di Pamekasan Oleh Massa Pro Prabowo
Grebek Istana Presiden, Atta Halilintar Terkejut Saat Dengar Ini dari Presiden Jokowi