Jokowi Minta Penanganan Bencana di NTT Dilaksanakan Cepat dan Baik
Jokowi mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk mengikuti arahan petugas di lapangan. Serta selalu meningkatkan kewaspadaan dari bencana banjir dan longsor karena meningkatnya curah hujan yang ekstrem.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi turut menyampaikan duka cita mendalam atas bencana yang terjadi di Provinsi NTT dan NTB. Dia menyebut, Kepala BNPB Doni Monardo telah melapor kepadanya terkait bencana tersebut.
"Saya telah mendapatkan laporan dari kepala BNPB adanya banjir bandang dan juga longsor yang terjadi di provinsi Nusa Tenggara Timur dan provinsi Nusa Tenggara Barat," katanya lewat video sekretariat presiden, Senin (5/4).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang diserahkan oleh Presiden Jokowi di Banyuwangi? Total sertifikat tanah yang diserahkan mencapai 10.323 sertipikat dengan jumlah penerima sebanyak 8.633 kepala keluarga (KK).
-
Siapa saja yang hadir mendampingi Presiden Jokowi di Banyuwangi? Hadir mendampingi Presiden, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas, Menteri PUPR Basuki Hadi Muljono, Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono, dan Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.
-
Kenapa sapi Presiden Jokowi di Blora mengamuk? Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
-
Siapa saja yang dianugerahi Bintang Bhayangkara Nararya oleh Presiden Jokowi? Presiden Joko Widodo hadir dalam Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 di Pelataran Merdeka Monumen Nasional Jakarta, Senin (01/07).Di kesempatan yang sama, Jokowi juga memberikan atau menganugerahkan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya. Penghargaan tersebut diberikan kepada tiga personel Polri.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
"Pertama-pertama atas nama pribadi dan seluruh rakyat Indonesia saya menyampaikan duka cita yang mendalam atas korban meninggal dunia atas musibah tersebut," tambah dia.
Jokowi memahami kesedihan yang di alami masyarakat akibat dampak yang ditimbulkan dari bencana itu. Sehingga, ia telah memerintahkan Kepala BNPB, Kepala Basarnas, Menteri Sosial, Menteri Kesehatan, Menteri PUPR, Panglima TNI serta Kapolri untuk melakukan secara cepat dan evakuasi penanganan korban bencana serta penanganan dampaknya.
"Saya minta penanganan bencana dilaksanakan cepat dan baik seperti bantuan pelayanan kesehatan, kebutuhan logistik dan kebutuhan dasar bagi para pengungsi serta perbaikan infrastruktur," ujarnya.
Dia mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk mengikuti arahan petugas di lapangan. Serta selalu meningkatkan kewaspadaan dari bencana banjir dan longsor karena meningkatnya curah hujan yang ekstrem.
"Perhatikan selalu peringatan dini dari BMKG dan aparat di daerah," tutup Eks Wali Kota Solo itu.
Baca juga:
Ketua DPR Minta Tim SAR Maksimalkan Pencarian Korban Banjir Bandang di NTT
Banjir Bandang di Flores Timur, 44 Orang Meninggal, 24 Hilang
Pimpinan DPR Minta Pemerintah Segera Kirim Bantuan untuk Korban Banjir Lembata
BNPB Tinjau Banjir Bandang Flores Timur
Update Korban Longsor Flores Timur: 54 Orang Meninggal Dunia
Update Korban Banjir Bandang Flores Timur: 41 Orang Meninggal Dunia