Jokowi: Terima kasih atas bantuan Malaysia untuk gempa Lombok & Sulteng
Kedatangan Wan Azizah ke Indonesia ini merupakan pertama kali setelah ditunjuk sebagai wakil perdana menteri Malaysia, pada 21 Mei 2018. Selain bertemu Jokowi, Wan Azizah juga akan melakukan pertemuan dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan kehormatan Deputi Perdana Menteri Malaysia, Wan Azizah Wan Ismail di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa (9/10). Jokowi didampingi Menteri Luar Negeri Retno Lestari Priansari Marsudi dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.
Dalam sambutannya, Jokowi mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Malaysia. Negeri Jiran itu disebut telah memberikan bantuan untuk korban gempa Lombok dan tsunami di Sulawesi Tengah.
-
Apa yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Gorontalo? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa saja yang diresmikan Jokowi di Sulawesi Barat? "Juga pembangunan 3 ruas jalan sepanjang 22,4 kilometer yang ditangani dengan Inpres Jalan Daerah," ucap Jokowi.
-
Apa yang diserahkan oleh Presiden Jokowi di Banyuwangi? Total sertifikat tanah yang diserahkan mencapai 10.323 sertipikat dengan jumlah penerima sebanyak 8.633 kepala keluarga (KK).
-
Apa yang dilakukan Jokowi di Sumatera Utara? Presiden Joko Widodo atau Jokowi melanjutkan kegiatan kunjungan kerja di Provinsi Sumatra Utara (Sumut), Jumat (15/4), dengan bertolak menuju Kabupaten Padang Lawas. Jokowi diagendakan meninjau Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sibuhuan hingga menyerahkan bantuan pangan untuk masyarakat.
-
Kenapa sapi Presiden Jokowi di Blora mengamuk? Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
-
Di mana Presiden Jokowi mengunjungi panen padi dan gerakan olah tanah? Presiden Jokowi didampingi Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengunjungi panen padi sekaligus gerakan olah tanah dan percepat tanam di hamparan persawahan yang diairi Bendung Daerah Irigasi Gumbasa, Kabupaten Sigi.
"Terima kasih atas bantuan Malaysia ke Indonesia untuk gempa Lombok dan Sulawesi," ucap Jokowi.
Gempa bumi mengguncang Lombok, NTB beberapa bulan lalu. Badan Nasional Penanggulangan Bencana mencatat, 560 orang meninggal dunia akibat gempa tersebut. 1.469 Orang mengalami luka-luka, dan 396.032 orang mengungsi.
Usai bencana Lombok, gempa yang disusul tsunami kini menimpa Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah. Akibatnya sebanyak 1.948 orang meninggal dunia.
Sementara korban luka berat mencapai 2.549 orang yang saat ini dirawat di rumah sakit. Tidak tertutup kemungkinan jumlah korban meninggal terus bertambah mengingat proses evakuasi masih terus berlangsung.
Kedatangan Wan Azizah ke Indonesia ini merupakan pertama kali setelah ditunjuk sebagai wakil perdana menteri Malaysia, pada 21 Mei 2018. Selain bertemu Jokowi, Wan Azizah juga akan melakukan pertemuan dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla.
Dia juga dijadwalkan bertemu dengan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Yohana Susana Yembise. Wan Azizah juga akan mengunjungi Pusat Koordinasi ASEAN untuk Bantuan Kemanusiaan pada Penanggulangan Bencana (AHA Centre).
Selanjutnya, Wan Azizah akan mengadakan pertemuan dengan para pimpinan industri di Indonesia dan warga negara Malaysia di Jakarta.
Baca juga:
Nurlaela siswi SMP korban gempa Palu masih trauma dan selalu mimpi buruk
Upaya Pertamina pasok BBM dan LPG ke Sulawesi Tengah diapresiasi
Warga Solo kirim bantuan pakan untuk kucing dan anjing korban gempa Palu
Walkot Palu ke warga yang eksodus: Tolonglah kembali, mari menderita bersama
Ma'ruf Amin terima USD 500.000 donasi dari Taiwan buat gempa Sulteng
Bos IMF: Ekonomi Indonesia tidak membutuhkan pinjaman dari IMF