Kalapas Masih Rahasiakan Ahok Bakal Bebas dari Cipinang Atau Rutan Brimob
Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, sebentar lagi bakal menghirup udara bebas. Menurut hitungan, masa tahanan Ahok bakal berakhir pada Kamis 24 Januari 2019 usai menerima remisi 3 bulan 15 hari.
Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, sebentar lagi bakal menghirup udara bebas. Menurut hitungan, masa tahanan Ahok bakal berakhir pada Kamis 24 Januari 2019 usai menerima remisi 3 bulan 15 hari.
Namun, belum diketahui Ahok akan keluar tahanan dari Lapas Cipinang atau Rutan Mako Brimob Kelapa Dua.
-
Siapa yang melakukan penipuan berkedok sumbangan agama? Aksi WNA itu terekam dalam video yang viral di media sosial. Ada tiga WNA diduga melakukan pungutan liar berkedok sumbangan agama.
-
Siapa yang melaporkan kasus penistaan agama terhadap AK? Polda Metro Jaya menyebut bakal memproses laporan kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke berinisial AK yang bersumpah sambil menginjak Alquran."Kami menerima laporan kasus dugaan penistaan agama terlapornya saudara AK di laporan polisi tersebut," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (17/5).
-
Apa pengertian akhlak menurut agama Islam? Secara sederhana, akhlak adalah tingkah laku yang dilakukan secara berulang kali. Mengutip dari berbagai sumber, berikut ini merdeka.com merangkum informasi tentang pengertian akhlak, sekaligus macam dan manfaatnya menurut agama Islam.
-
Bagaimana proses penyelidikan kasus penistaan agama yang dilakukan AK? Setiap ada laporan polisi yang masuk tentunya ditindaklanjuti oleh penyelidik diawali dengan pendalaman melalui tahap penyelidikan," katanya. "Jadi saat ini sedang dilakukan pendalaman oleh penyelidik," ujar Ade seperti dilansir dari Antara.
-
Apa yang dilakukan oleh pejabat Kemenhub, AK, sehingga dilaporkan kasus penistaan agama? Polda Metro Jaya menyebut bakal memproses laporan kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke berinisial AK yang bersumpah sambil menginjak Alquran.
-
Kenapa Ahok menahan Yosafat saat meniup lilin? Ahok lalu menahan Yosafat agar tidak ikut meniup lilin pada ulang tahun adiknya.
Kalapas Kelas I Cipinang, Andika Dwi Prasetya mengatakan, pihaknya tidak dapat memberikan informasi secara gamblang mengenai kebebasan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Menurut dia, ada hal-hal tidak perlu dibeberkan ke publik.
"Pokoknya sementara kami hanya bisa memberikan informasi bahwa yang bersangkutan akan bebas tanggal 24 Januari 2019. Saya belum bisa memberikan informasi lebih luas, banyak, tentang kebebasan beliau," kata Andika saat dihubungi Liputan6.com, Selasa (22/1).
Andika menjelaskan, sejumlah pertimbangan tersebut antara lain demi keamanan. "Kita enggak ada apa-apa selain untuk kondusifitas, keamanan, dan Jakarta yang damai kan gitu," ucap dia.
"Intinya beliau (Ahok) pasti bebas," kata Andika menutup sambungan telepon.
Ahok terjerat kasus penistaan Agama. Hakim pun menjatuhi hukuman 2 tahun penjara. Awalnya Ahok menjalani hukuman di Lapas Kelas I Cipinang, namun karena alasan keamanan Ahok dipindahkan ke Rutan Mako Brimob Kelapa 2 Depok.
Reporter: Ady Anugrahadi
Baca juga:
Soal Isu Pernikahan Ahok, Polri Belum Terima Permohonan Menikah Bripda Puput
Diisukan Bakal Dinikahi Ahok, Bripda Puput Belum Ajukan Izin ke Polri
Mabes Polri Tak Siapkan Pengamanan Khusus Saat Ahok Dibebaskan
Asal Usul Basuki Tjahaja Purnama Dipanggil Ahok
Ini Kata Orangtua Bripda Puput Soal Kabar Pernikahan Ahok
PDIP Tak Akan Paksa Ahok Jadi Kader