Kasus dihentikan, Rizieq Syihab segera pulang ke Indonesia
Saat ditanya tanggapan Rizieq soal buka suara Polri terkait dihentikannya kasus tersebut, Kapitera mengatakan sangat berterima kasih.
Mabes Polri sudah membenarkan jika kasus chat bernada pornografi antara pimpinan FPI Rizieq Syihab dan Firza Husein dihentikan. Rizieq Syihab pun dipastikan akan segera kembali ke Indonesia dalam waktu dekat.
Pengacara Rizieq, Kapitera Ampera mengatakan terkait kepulangan, nantinya akan diumumkan oleh pria kelahiran 24 Agustus 1965 tersebut.
-
Siapa yang mengunjungi Habib Rizieq? Bos jalan tol Jusuf Hamka membagikan momen saat ia berkunjung ke kediaman Habib Rizieq Shihab, di Instagram.
-
Apa yang dilakukan Jusuf Hamka dan Habib Rizieq saat pertemuan mereka? Selain itu, dia juga sempat memuji sosok Jusuf Hamka yang selama ini memang dikenal sangat dermawan."Terima kasih banyak atas kunjungannya. Jusuf Hamka ini luar biasa membangun masjid di mana-mana tempat.Beramal baik, dan hubungannya dengan banyak orang juga sangat baik," kata Habib Rizieq.
-
Bagaimana Jusuf Hamka dan Habib Rizieq menjalin hubungan mereka? Hari ini saya ketemu ulama yang kharismatik yang jujur yang amanah. Saya kenal beliau cukup lama jadi saya sangat menghormati beliau," kata Hamka dalam video.
-
Kenapa Jusuf Hamka mengunjungi Habib Rizieq? Siang ini kami diundang makan nasi kebuli oleh beliau 🙏 Sambil mendiskusikan perkembangan dakwah yang sejuk. Serta dakwah untuk senantiasa MENGHARUMKAN AGAMA ISLAM. Sesuai dengan yang diajarkan Rasulullah (SAW)...," tulisnya dalam keterangan.
-
Siapa Teuku Muhammad Hasan? Lalu, siapakah Teuku Muhammad Hasan ini? beliau adalah seorang pejuang kemerdekaan dan pegiat di bidang agama dan pendidikan. Ia juga banyak memberikan masukan untuk generasi muda Aceh saat itu dengan menghimpun dana belajar atau beasiswa untuk mereka.
-
Kapan Jusuf Hamka berkunjung ke rumah Habib Rizieq? Siang ini kami diundang makan nasi kebuli oleh beliau 🙏 Sambil mendiskusikan perkembangan dakwah yang sejuk. Serta dakwah untuk senantiasa MENGHARUMKAN AGAMA ISLAM. Sesuai dengan yang diajarkan Rasulullah (SAW)...," tulisnya dalam keterangan.
"Dia sendiri yang akan mengumumkan kepulangannya. Harusnya dalam waktu dekat," ujar Kapitera saat dihubungi merdeka.com, Minggu (17/6).
Saat ditanya tanggapan Rizieq soal buka suara Polri terkait dihentikannya kasus tersebut, Kapitera mengatakan sangat berterima kasih.
"Bahwa keadilan telah dilaksanakan Kepolisian. Karena polisi bergerak di wilayahnya yakni mengayomi, ketika tidak ada 2 alat bukti yang cukup untuk menjadikan seseorang tersangka, maka kasus dihentikan. Itu sudah sesuai undang-undang," bebernya.
"Kita sangat menghargai hal itu," sambungnya.
Sementara itu, soal kepulangan Rizieq. Kapitera menjamin tidak ada eskalasi massa yang akan berkumpul. Hanya ada syukuran kecil-kecilan.
"Kita tidak ada euforia, pesta. Kita hanya akan syukuran," tuturnya.
Dismaping itu, Kapitera menegaskan dikeluarkannya Surat Penghentian Penyidikan Perkara (SP3) tidak terkait tensi politik yang tengah memanas di Tanah Air jelang Pilkada Serentak tahun ini.
"SP3 tidak ada hubungannya dengan politik seperti yang dituduhkan. Ini murni penegakkan hukum dimana tidak ada 2 alat bukti yang cukup," tegasnya.
Baca juga:
Wakapolri Komjen Syafruddin bantah SP3 kasus Rizieq bermuatan politis
Rizieq kantongi SP3, Bamsoet harapkan suasana makin kondusif
Kasus chat mesum Rizieq Syihab dihentikan, ini komentar Kak Ema
Polisi sebut kasus Rizieq bisa dibuka lagi jika ada bukti baru
Kasus chat bernada pornografi di SP3 Kepolisian, ini reaksi Firza Husein