Kasus haji WNI lewat Filipina, Polri periksa agen travel di Wajo
Kasus haji WNI lewat Filipina, Polri periksa agen travel di Wajo. Selain memeriksa agen travel PT Aulad Amin, Mabes Polri juga akan menemui jemaah haji yang berangkat lewat Filipina.
Tim Mabes Polri turun ke Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan (Sulsel) memeriksa PT Aulad Amin, agen travel haji yang memberangkatkan sejumlah WNI ke Tanah Suci lewat Filipina.
Kapolda Sulsel Irjen Polisi Anton Charliyan yang ditemui awak media di sela-sela kunjungan kerjanya di Polrestabes Makassar, membenarkan kedatangan tim penyidik dari Mabes Polri tersebut.
"Iya ada tim Mabes Polri yang datang dan berkoordinasi dengan kami, karena memang Polda Sulsel juga menangani kasus yang sama," ujar Anton Charliyan, Rabu (21/9).
Ditambahkan, salah satu daerah dengan korban terbanyak dari kasus haji ini adalah di Kabupaten Wajo. Olehnya, selain mendatangi kantor PT Aulad Amin, tim penyidik juga akan menemui korban 'haji Filipina' ini untuk menanyakan bagaimana sebenarnya prosedur sampai mereka berangkat dengan menggunakan jasa travel PT Aulad Amin.