Kemendikbud: Kami Prioritaskan Kesehatan & Keselamatan Insan Pendidikan
Evi menjelaskan, keputusan Kemendikbud ini sudah melalui tahap kajian dan analisis. Dia menyebut, Kemendikbud mengedepankan aspek kesehatan dan keselamatan dalam dunia pendidikan.
Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Evi Mulyani menegaskan, kegiatan belajar mengajar pada tahun ajaran baru 2020/2021 di tengah pandemi Covid-19 dilakukan dari rumah. Tahun ajaran baru sendiri diperkirakan mulai pada Senin pekan ketiga bulan Juli mendatang.
Evi menjelaskan, keputusan Kemendikbud ini sudah melalui tahap kajian dan analisis. Dia menyebut, Kemendikbud mengedepankan aspek kesehatan dan keselamatan dalam dunia pendidikan.
-
Apa saja yang direnovasi di sekolah? Renovasi sekolah ini meliputi penguatan struktur terkait, yang berperan penting dalam menjamin keamanan dan kenyamanan siswa.
-
Kenapa bunuh diri di kalangan remaja semakin meningkat di Indonesia? Data dari Badan Kesehatan Dunia (WHO) menunjukkan bahwa lebih dari 700.000 orang meninggal setiap tahunnya akibat bunuh diri. Di Indonesia, angka kematian akibat bunuh diri juga menunjukkan peningkatan yang mengkhawatirkan. Data POLRI mencatat bahwa pada tahun 2023 terjadi 1.350 kasus bunuh diri, naik drastis dari 826 kasus di tahun sebelumnya.
-
Bagaimana Ki Hadjar Dewantara menunjukkan semangatnya dalam memperbaiki sistem pendidikan di Indonesia? Sosok yang akrab dijuluki Bapak Pendidikan Nasional itu bekerja keras memperbaiki sistem pendidikan di Indonesia di tengah penjajahan pada masa itu.
-
Kenapa ucapan kelulusan sekolah dianggap penting? Ucapan tersebut juga menjadi penyemangat untuk membantu mereka ketika mereka memulai tahap kehidupan selanjutnya.
-
Apa makna dari tema "Nusantara Baru, Indonesia Maju"? Makna dari tema ini adalah bahwa tahun 2024, yang bertepatan dengan HUT ke-79 Kemerdekaan RI akan menjadi momen pembuka bagi beberapa transisi besar di Indonesia.
-
Di mana seharusnya pendidikan dijalankan? "Sekolah-sekolah saja tidak dapat memajukan masyarakat, tetapi juga keluarga di rumah harus turut bekerja. Lebih-lebih dari rumahlah kekuatan mendidik itu harus berasal."
"Kami mengutamakan menetapkan prioritas ulang dalam kebijakan dan mengutamakan memprioritaskan kesehatan dan keselamatan insan pendidikan, siswa, guru dan orang tua," katanya dalam Talk Show Lembaga Pendidikan yang Adaptif Terhadap Kebiasaan Baru, Selasa (9/6).
Dia melanjutkan, Kemendikbud sudah menyediakan berbagai alternatif model pembelajaran bagi siswa selama kegiatan belajar dari rumah.
Pertama, pembelajaran jarak jauh lewat internet. Kedua pembelajaran lewat televisi. Ketiga, lewat modul.
"Modul-modul ini juga yang bisa dipelajari," sambungnya.
Evi melanjutkan, orang tua jangan merasa terbebani selama siswa belajar dari rumah. Jika orang tua tak bisa mengakses internet untuk proses pembelajaran siswa maka bisa menggunakan metode pembelajaran berbasis modul.
Yang terpenting, kata dia, kolaborasi antara orang tua dan guru berjalan baik demi meningkatkan kualitas belajar siswa.
"Sekali lagi kolaborasi sangat diperlukan," tegasnya.
Baca juga:
Cegah Covid-19, Ketum IIPG Dukung Rencana Belajar di Rumah hingga Akhir 2020
Pemprov Jabar Pastikan Iuran SMA Sederajat Gratis Selama Setahun
Belajar Online Tidak Efektif, Pemerintah Siapkan Sistem Pendidikan New Normal
Pandemi Belum Berakhir, Wagub DKI Dorong Disdik Susun Metode Pembelajaran Jarak Jauh
Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2020 Dibuka Besok