Kisah heroik polisi kejar-kejaran dan tembak pengemudi CRV di Depok
Aksi ini sempat menyedot perhatian warga Depok.
Aksi kejahatan di Depok kian mengkhawatirkan. Bak film laga di layar lebar, polisi terlibat kejar-kejaran dengan pengemudi Honda All New CRV, Zuhar Muhsin Basri. Bahkan polisi menembaki mobil yang tengah melaju kencang tersebut. Aksi ini sempat menyedot perhatian warga Depok.
Pelaku bersama rekannya, Muhwiel bin Ayub Muhammad kini menjalani penahanan kepolisian. Polisi menduga, keduanya terlibat pidana pencurian sebelum akhirnya dikejar polisi.
Pengejaran polisi sempat membuat pelaku panik, hingga mobil yang melaju kencang menabrak pengguna jalan dan beberapa sepeda motor. Seorang petugas juga ikut jadi korban penabrakan.
Aksi gila-gilaan ini baru berhenti setelah petugas buru sergap dibantu warga meringkus keduanya di kawasan Sukmajaya. Zuhar sempat berupaya kabur dari kejaran aparat, namun tertangkap dan dihajar massa.
Zuhar tertembak polisi dari bagian belakang mobil warna putih bernomor polisi B 888 SAW itu. Pantauan merdeka.com, tampak sobekan tembusan peluru di jok tengah penumpang sebelah kanan dan di bangku pengemudi tepat bagian bawahnya atau tepat di bagian pantat.
Saksi mata kejadian, Bharada Farisan Merdhika (22) mengungkapkan, polisi memang menembak pelaku saat terjadi pengejaran. Farisan menyebut polisi memang melakukan tembakan di bagian samping kanan dan bagian belakang.
"Tembakan kedua baru kena pelaku (Zuhar). Pertama senior saya tembak ke arah ban tapi meleset," kata Farisan di Depok, Kamis (29/1).
Saat tiba di Mapolres Depok, kaca mobil CRV memang terlihat sudah berantakan terkena tembakan. Ada juga lubang peluru di mobil berwarna putih itu.
Polisi langsung melakukan penggeledahan. Tanpa diduga, mobil CRV sudah seperti gudang senjata. Polisi menemukan aneka senjata dan ganja serta bong, alat isap sabu.
Ditemukan dua pucuk senjata berburu kaliber 4,5 merk Beyamin, Satu pucuk senpi genggam merk H&K buatan Jerman plus tiga magasen kaliber .9 mm. Ditambah 7 butir peluru dan satu selongsong.
"Lalu dua buah pisau lipat dan satu buah korek bentuk granat nanas. Satu sarung pistol, dua buku kepemilikan senjata," kata Kasat Reskrim Polres Depok Kompol Agus Salim, Kamis (29/1) malam.
Tak cuma itu, polisi juga menemukan pen gun. Senjata berbentuk pulpen dengan dua buah peluru. Ada juga sebuah air gun.
-
Kapan tersangka RAJS dilimpahkan ke Rutan Cilodong Depok? Sementara duduk perkara laporan awal, bermula ketika RAJS seorang tersangka narkoba yang ditangkap Polda Metro Jaya telah dilaksanakan tahap 2 dilimpahkan ke Kejari Depok, lalu dilakukan penahanan ke Rutan Cilodong Depok.
-
Apa yang dialami oleh driver ojol di Cimanggis, Depok? Nasib kurang beruntung dialami seorang pengemudi ojek online (ojol) di Cimanggis, Depok. Driver Ojol Dapat Order Fiktif Ratusan Ribu Rupiah di Depok, Reaksi Warga Luar Biasa Langsung Patungan Bayar Pesanan Dia mendapat orderan fiktif sejumlah lebih dari Rp250 ribu.
-
Kapan THR PNS Depok dicairkan? Pemberian THR bagi ASN Depok direalisasikan pada Selasa (26/3). Pencairan dilakukan setelah adanya Peraturan Wali Kota (Perwal) Nomor 15 tahun 2024 tentang Teknis Pemberian THR dan Gaji 13.
-
Bagaimana cara pengemudi mobil CRV mengancam warga? Saat pelaku mengeluarkan senjata api, warga yang berkerumun di sekitar lokasi kejadian langsung berlarian karena ketakutan. Guru SD yang turut lari ke arah sekolah dikejar pengemudi mobil tersebut.
-
Benda apa yang dibawa pengemudi mobil CRV saat dia berselisih dengan pengendara sepeda motor? Saat pelaku mengeluarkan senjata api, warga yang berkerumun di sekitar lokasi kejadian langsung berlarian karena ketakutan. Guru SD yang turut lari ke arah sekolah dikejar pengemudi mobil tersebut.
-
Kapan kecelakaan bus pelajar Depok terjadi? "Waktu kejadian pada hari Sabtu, 11 Mei 2024 sekira pukul 18.45 WIB," kata Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Jules Abraham Abast saat dikonfirmasi, Jakarta, Sabtu (11/5).
Baca juga:
Kronologi polisi kejar & baku tembak dengan pengemudi CRV di Depok
Depok makin tak aman, mahasiswa bawa CRV penuh senjata api
Ini pengakuan Brimob yang ringkus CRV penjahat di Depok
Ini Honda CRV yang dikejar dan ditembaki polisi di Depok
Polisi pastikan pelaku CRV yang ditembak positif narkoba
Ini identitas pengendara CRV yang dikejar & ditembak polisi di Depok