KPK gelar perkara 3 kasus korupsi bersama Polda Sulsel
Juru Bicara KPK Febri Diansyah, kerja sama dilakukan untuk memberi masukan terkait kendala yang dihadapi dalam proses penyidikan. Selain itu, KPK juga memfasilitasi ahli teknis untuk melengkapi berkas perkara, termasuk di dalamnya perhitungan kerugian negara.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan gelar perkara bersama Dir Reskrimsus Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) Kombes Yudhiawan beserta jajaran. Gelar perkara terkait tiga kasus dugaan korupsi yang ditangani Polda Sulsel.
Menurut Juru Bicara KPK Febri Diansyah, kerja sama dilakukan untuk memberi masukan terkait kendala yang dihadapi dalam proses penyidikan. Selain itu, KPK juga memfasilitasi ahli teknis untuk melengkapi berkas perkara, termasuk di dalamnya perhitungan kerugian negara.
-
Siapa yang ditahan KPK terkait kasus dugaan korupsi? Dalam kesempatan yang sama, Cak Imin juga merespons penahanan politikus PKB Reyna Usman terkait kasus dugaan korupsi pengadaan software pengawas TKI di luar negeri.
-
Apa yang ditemukan KPK terkait dugaan korupsi Bantuan Presiden? Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan adanya dugaan korupsi dalam bantuan Presiden saat penanganan Pandemi Covid-19 itu. "Kerugian sementara Rp125 miliar," kata Juru Bicara KPK, Tessa Mahardika, Rabu (26/6).
-
Mengapa kasus korupsi Bantuan Presiden diusut oleh KPK? Jadi waktu OTT Juliari itu kan banyak alat bukti yang tidak terkait dengan perkara yang sedang ditangani, diserahkanlah ke penyelidikan," ujar Tessa Mahardika Sugiarto. Dalam prosesnya, kasus itu pun bercabang hingga akhirnya terungkap ada korupsi bantuan Presiden yang kini telah proses penyidikan oleh KPK.
-
Siapa yang diperiksa KPK terkait kasus korupsi SYL? Mantan Ketua Ferrari Owners Club Indonesia (FOCI), Hanan Supangkat akhirnya terlihat batang hidungnya ke gedung Merah Putih, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (25/3) kemarin. Dia hadir diperiksa terkait kasus tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) Syahrul Yasin Limpo (SYL).
-
Apa yang jadi dugaan kasus KPK? Pemeriksaan atas dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN Bupati Sidoarji Ahmad Muhdlor Ali diperiksa KPK terkait kasus dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN di lingkungan BPPD Pemkab Sidoarjo.
-
Apa yang sedang diusut oleh Kejagung terkait kasus korupsi? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022.
"Ada kebutuhan bantuan perhitungan kerugian negara di sana," katanya saat dikonfirmasi, Selasa (17/4).
Tiga kasus tersebut yakni dugaan tindak pidana korupsi (TPK) Pegawai Negeri atau Penyelenggara Negara yang turut serta dalam pengadaan barang dan jasa yang diurus atau diawasinya dan atau menerima hadiah atau janji terkait jabatannya pada kantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Makassar.
Dalam kasus tersebut, Polda Sulsel menetapkan Kepala BPKAD Kota Makassar yang juga sebagai pengguna anggara Erwin Syafruddi Haija sebagai tersangka.
Kedua, dugaan TPK Pengadaan Barang Persediaan Sanggar Kerajinan Lorong-Lorong Kota Makassar pada Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar tahun anggaran 2016.
Dua orang dijadikan tersangka dalam kasus ini, yakni Kadis Koperasi/UKM Makassar Gani Sian dan Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) M Enra Efni.
Ketiga dugaan TPK Dana Pemeliharaan Taman dan Jalur (Penanaman Pohon Ketapang Kencana) pada Dinas Pertamanan dan Kebersihan Kota Makassar tahun anggaran 2016.
Polda Sulsel menjerat empat orang tersangka dalam kasus ini. Abdul Gani Sirman selaku pejabat pembuat komitmen, Budi Susilo selaku PPTK, Buyung Haris selaku tim penyusun harga perkiraan sementara (HPS), dan Abu Bakar Muhajji seorang PND yang bertindak sebagai penyedia pohon.
"Tim Koorsup (Koordinasi Supervisi) KPK telah melakukan supervisi terhadap ketiga perkara ini sejak 3 April 2018 dan gelar perkara ini merupakan gelar perkara pertama," kata Febri.
Reporter: Fachrur Rozie
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
KPK dan LPSK perbarui kerja sama perlindungan saksi kasus korupsi
Saksi ahli digugat gubernur Sultra, KPK-LPSK beri perlindungan
LPSK & KPK perpanjang MoU perlindungan saksi
KPK periksa puluhan saksi terkait kasus suap dari mantan Gubernur Sumut Gatot Pujo
KPK periksa anggota DPRD Sahrawi terkait suap APBD Pemkot Malang
Cegah korupsi, KPK kumpulkan seluruh calon kepala daerah Jabar