KPK segel ruang kerja Wali Kota Tegal dan ruangan di RSUD
Selain menangkap Wali Kota Tegal Siti Masitha Soeparno, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga menyegel ruang kerja Siti dan ruangan di RSUD Kardinah Kota Tegal. Penyegelan di dua tempat tersebut dilakukan sebelum menangkap Siti di rumah dinas, Selasa (29/8).
Selain menangkap Wali Kota Tegal Siti Masitha Soeparno, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga menyegel ruang kerja Siti dan ruangan di RSUD Kardinah Kota Tegal. Penyegelan di dua tempat tersebut dilakukan sebelum menangkap Siti di rumah dinas, Selasa (29/8).
Informasi yang dihimpun, penangkapan Siti Masitha dilakukan oleh lima petugas KPK di rumah dinas wali kota Kompleks Balai Kota Jalan Ki Gede Sebayu, Kelurahan Mangkukusuman, Kecamatan Tegal Timur, Kota Tegal, sekira pukul 18.00 WIB.
Petugas KPK kemudian membawa Wali Kota Tegal Siti Masitha ke Jakarta guna kepentingan penyelidikan lebih lanjut, terkait dengan kasus dugaan pembangunan fisik ruang ICU RSUD Kardinah.
Ketua KPK Agus Rahardjo membenarkan kegiatan OTT di Jateng tersebut. "Betul ada OTT di Jateng, tunggu konferensi pers besok," kata Agus Rahardjo saat dikonfirmasi.