Kronologi Seluncuran Kenpark Surabaya Ambrol Melukai 16 Orang
"Perosotan itu dibangun 2016 secara berkala dilakukan pengecekan mulai alat-alat. Ada tim uji," katanya.
Wahana seluncuran air di kolam renang Kenjeran Park (Kenpark) Surabaya ambrol. Akibatnya, 16 orang menjadi korban dalam insiden itu. Berikut kronologi peristiwa kecelakaan tersebut.
Kepala BPBD Kota Surabaya Ridwan Mubarun menceritakan, kejadian itu diperkirakan terjadi sekitar pukul 13.30 Wib. Saat itu, ada laporan warga yang menyebut adanya peristiwa ambrolnya wahana seluncuran air di Kenpark.
-
Apa saja jenis wisata yang bisa ditemukan di Surabaya? Di kota ini, kita bisa menjelajahi berbagai macam destinasi menarik yang pastinya akan memberikan pengalaman seru.
-
Apa yang bisa ditemukan di wisata malam Surabaya? Ada banyak destinasi wisata malam di Surabaya yang menarik untuk disambangi. Menghabiskan waktu malam di tengah Kota Surabaya tidak sepenuhnya membosankan dan mahal. Kamu bisa berkunjung ke beberapa tempat wisata malam Surabaya yang memiliki keindahan ketika dikunjungi saat malam hari.
-
Apa saja tempat wisata populer di Surabaya yang bisa dikunjungi untuk merasakan sejarah kota? Tempat wisata di Surabaya yang menyajikan bangunan yang ikonik dan bersejarah adalah kawasan kota tua. Wisata kota tua ini menjadi saksi sejarah perjuangan muda-mudi dalam merebut kemerdekaan.Meskipun bangunan di Kota Tua sudah kuno dan berumur, bangunan ini masih memancarkan kemegahannya yang karismatik.
-
Kenapa wisata malam di Surabaya begitu diminati? Tidak hanya bisa menikmati suasana malam Surabaya yang romantis, wisatawan juga dapat menikmati aneka kuliner lezat di Kota Pahlawan ini.
-
Mengapa wisata Sukabumi menarik? Wisata Sukabumi juga menawarkan keindahan alam memesona yang siap memanjakan mata Anda.
-
Dimana tempat yang cocok untuk menikmati Pecel Semanggi Surabaya? Pecel Semanggi dapat dijumpai sekitar kawasan Masjid Al Akbar dan di Area Taman Bungkul.
"Kejadiannya sekitar pukul setengah dua siang," ujarnya, Sabtu (7/5).
Informasi yang dihimpun menyebutkan, kondisi water park tersebut saat itu sedang ramai pengunjung. Hal itu dikarenakan selain weekend juga masih dalam suasana libur panjang hari raya Idul Fitri.
Di saat yang sama, pengunjung juga terlihat ramai menggunakan wahana seluncuran air di kolam renang. Entah bagaimana, tiba-tiba ada pengunjung yang melihat adanya kebocoran air pada wahana tersebut. Kebocoran diduga berasal dari sambungan seluncuran air.
"Ada yang melihat sambungan perosotan itu tiba-tiba ambrol dan jatuh. Saat itu banyak pengunjung yang menggunakan fasilitas tersebut," tambah Ridwan.
Sementara itu, HRD PT Bangun Citra Wisata (BCW) Bambang Irianto menyatakan, wahana air yang ambrol itu memiliki daya tampung maksimal 5 sampai 10 orang. Namun, ia menduga, pada saat kejadian diperkirakan ada kelebihan kapasitas.
"Daya tampungnya perosotan itu maksimal 5-10 orang. Analisa saya itu lebih dari 10 orang dan bareng gandengan. Maksimal 10 orang itu harusnya gantian ada yang turun terus naik. Cuma pengunjung kan senang barengan," tambahnya.
Ia menyebut, bahwa pengelola Waterpark di Kenpark, rutin melakukan pengecekan berkala wahana di lokasi wisatanya. Termasuk salah satunya perosotan yang ambrol tersebut.
"Perosotan itu dibangun 2016 secara berkala dilakukan pengecekan mulai alat-alat. Ada tim uji," katanya.
Tiap tiga pekan sekali, pihaknya secara berkala mengecek dan melakukan uji perosotan tersebut. Yang terakhir adalah sebelum Ramadan. Saat itu, ia menyebut kondisinya masih bagus.
"Tiga minggu sekali cek baut, seluncuran ada dites dan bersihkan. Termasuk kolam air kami selalu cek. Terakhir pengecekan sebelum puasa kondisinya masih bagus," katanya.
Sebelumnya, wahana perosotan di kolam renang Kenjeran Park Surabaya dilaporkan ambrol, Sabtu siang (7/5). Sejumlah pengunjung pun terjatuh dari ketinggian sekitar 10 meter.
16 orang pun dilaporkan luka-luka. Satu di antaranya bahkan diduga mengalami cedera otak. Sementara sejumlah orang lain menderita patah tulang kaki dan tangan. Mereka pun dirujuk ke dua rumah sakit di Surabaya, yakni RSUD dr Soetomo dan RSUD dr Soewandhi.
Baca juga:
Manajemen Kenpark Surabaya Tanggung Biaya Pengobatan Korban Seluncuran Ambrol
Polisi Selidiki Penyebab Insiden Seluncuran Kenpark Surabaya Ambrol
Papan Seluncur Kenpark Surabaya Ambrol, Korban Alami Gegar Otak hingga Patah Tulang
Papan Seluncuran Air Kolam Renang di Kenpark Ambrol, Sembilan Anak Terluka
Mesin Mendadak Mati saat Turun, Mobil Meluncur Tak Terkendali di Puncak