Kue Unik Berbentuk Organ Intim di Bali Digemari Turis Lokal dan Mancanegara
Kue berbentuk organ intim banyak digemari oleh turis asing maupun lokal di Bali. Carlo Percuoco, salah satu penjual kue unik tersebut mengatakan, pengunjung tidak pernah sepi mendatangi toko kue miliknya yang terdapat di Jalan Kayu Aya, Seminyak, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung.
Kue berbentuk organ intim banyak digemari oleh turis asing maupun lokal di Bali. Carlo Percuoco, salah satu penjual kue unik tersebut mengatakan, pengunjung tidak pernah sepi mendatangi toko kue miliknya yang terdapat di Jalan Kayu Aya, Seminyak, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung.
"Satu hari sekitar 100 orang yang berkunjung ke sini ada wisatawan asing dan lokal, iya mix," kata Carlo Percuoco, Selasa (22/11).
-
Apa yang menjadi ciri khas Kampung Bali di Kalimantan Barat? Di kampung Bali, Desahan Jaya terdapat sebuah Pura yang cukup besar dan luas. Bangunan ini pastinya menambah suasana khas Bali yang begitu kental dan terasa.
-
Apa yang terjadi di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Apa yang ditemukan di Kalimantan? Sisa-sisa kuno bagian bumi yang telah lama hilang ditemukan di Kalimantan. Penemuan lempeng Bumi yang diyakini berusia 120 juta tahun.
-
Bagaimana warga Bali mempertahankan budaya mereka di Kalimantan Barat? Secara umum, warga kampung bali yang tinggal di Kalimantan Barat ini masih menegakkan budaya asli mereka, hanya saja tempatnya yang berbeda. Mereka juga masih menyempatkan pulang ke kampung halaman untuk menghadiri acara Ngaben dan acara adat lainnya.
-
Dimana letak Kampung Bali di Kalimantan Barat? Letaknya berada di Desahan Jaya, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Kayong Utara.
-
Siapa yang memukau dengan kecantikan alaminya di Bali? Saat liburan di Bali, Prilly Latuconsina memukau dengan kecantikan alaminya dalam beberapa foto terbaru di Instagram pribadinya.
Dia menghias toko kue dengan interior serba pink. Atapnya dipenuhi bunga-bunga yang juga berwarna pink. Hingga lampu-lampunya pun diberi sentuhan flower.
Pria dari Italia yang tinggal di Australia itu menceritakan, toko kuenya mulai buka sejak tanggal 10 Oktober 2022 lalu. Dia mengatakan, ide membuat kue berbentuk alat kelamin berawal dari temannya di Australia yang juga menjual kue berbentuk serupa.
Sehingga dia memilih untuk membuka di Pulau Bali. Dia tidak menyangka bahwa kue berbentuk kelamin ini mulai digemari oleh para turis mancanegara maupun domestik.
"Jadi waktu itu saya punya teman di Australia dari Italia. Dia, punya shop seperti ini dan ditunjukkan makanannya waffle. Akhirnya, saya punya ide kenapa saya tidak buka seperti ini dan saya buka di Bali," imbuhnya.
Kendati demikian, sebelum membuka dia juga berkonsultasi dengan lawyer atau beberapa orang di pemerintahan apakah tidak masalah membuka kue seperti berbentuk alat kelamin. Karena dia takut bermasalah karena dia juga mengetahui adat istiadat di Indonesia.
"Setelah mendapat persetujuan, akhirnya (saya) urus semua (persyaratan) dan dibuka shop ini," ungkapnya.
Dia menyebutkan, bahwa untuk konsep toko kuenya juga dibuat tidak vulgar tapi terlebih membuat pengunjung merasa nyaman dan lucu bila datang ke tokonya.
"Di sini everything is funny. Dan bentuk konsepnya agar lebih menghargai orang Indonesia untuk tempatnya jadi lucu, bagus dan orang datang ke sini tidak ingat lagi unsur vulgarnya," jelasnya.
Untuk harga kue dengan topping seperti coklat, kacang, saus karamel, saus maple, whipped cream hingga sprinkle Rp40 ribu.
"Untuk harga karena baru opening, iya terjangkau karena untuk promosi juga dan ini cukup murah," ujarnya.
(mdk/cob)