Marak atribut palu dan arit dianggap sebagai ajang adu domba
Banyak masyarakat Tanah Air tidak sungkan memakai kaus dengan gambar palu dan arit.
Maraknya atribut melambangkan Partai Komunis Indonesia (PKI), bergambar palu dan arit, tengah menjadi perhatian khusus pemerintah. Mereka menganggap kondisi ini dilakukan pihak tertentu untuk mengadu domba.
"Atribut itu harus diselidiki sumbernya, harus hati-hati apa motivasinya. Yang kami catat motivasinya untuk mengadu domba. Belum tentu orang yang memakai atribut dia tahu," kata Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo di Jakarta, Selasa (10/5).
Untuk mengatasi masalah ini, Tjahjo mengaku telah melakukan koordinasi dengan kepolisian hingga Badan Intelijen Negara (BIN). Terutama untuk mengetahui apa motivasi maraknya penyebaran atribut bergambar palu dan arit.
Menurut Tjahjo, penyebaran atribut PKI hanya ramai di media sosial. Banyak masyarakat Tanah Air tidak sungkan memakai kaus dengan gambar palu dan arit.
"Orang yang memakai atribut sesuatu, belum tentu dia membuat sendiri atau membeli tapi dipakai orang lain," ujarnya.
Masalah maraknya atribut PKI juga serupa dengan maraknya organisasi massa atau ormas. Banyak ormas di tingkat paling bawah kerap mengganggu kedaulatan hingga stabilitas nasional.
Maka dari itu, dirinya sudah meminta khusus kepada Kapolri Jenderal Badrodin Haiti membantu memberangus ormas dengan latar belakang tidak jelas.
"Ormas yang mengganggu kedaulatan negara dan stabilitas nasional, sekecil apapun ormas itu walaupun hanya di tingkat kota/kabupaten. Kalau sudah membahayakan menyangkut stabilitas dihentikan," terangnya.
Baca juga:
Marak isu kebangkitan PKI untuk jegal penuntasan kasus HAM 1965
Ketua MPR mengaku anaknya pernah pakai kaus bergambar palu arit
Fakta-fakta ini buktikan penjual kaos palu arit tak terkait PKI
Luhut minta aparat selektif menindak pengguna atribut palu arit
Pria gondrong pemakai kaos palu arit di Malang dikenakan wajib lapor
Penjual mengaku kaos band Kreator gambar palu arit dapat di internet
-
Bagaimana Suparna Sastra Diredja tergabung dalam PKI? Pergerakannya yang masif bersama rakyat membuatnya banyak terlibat di Partai Komunis Indonesia terutama setelah pemilihan 1955. Di sana ia menjadi anggota dewan yang mengurusi konstitusi baru pengganti undang-undang dasar semetara.
-
Siapa yang memimpin sidang PPKI? Sidang bersejarah itu dipimpin oleh Soekarno.
-
Bagaimana TNI AU mengebom Purwodadi yang dikuasai PKI? TNI AU Mengebom Purwodadi yang dikuasai PKI. Serangan udara itu berhasil membuat pasukan PKI kocar-kacir dan batal melakukan eksekusi pada sejumlah tawanan. Kadet Udara I Aryono menerbangkan pesawat, sementara Kapten Mardanus duduk di belakangnya menjadi observer udara. Mereka terbang rendah kemudian menjatuhkan bom di komplek kantor kabupaten. Misi itu sukses.
-
Apa tugas dari Biro Chusus PKI? Tugas Biro Chusus adalah menyusup ke kalangan militer. Mereka merekrut pendukung PKI dalam tubuh angkatan bersenjata.
-
Siapa yang menyelamatkan para tawanan dari PKI? Mereka menyelamatkan para tawanan yang hendak dieksekusi para anggota PKI.
-
Apa yang membuat tokoh PKI kebal peluru? Ada sejumlah tokoh PKI ternyata tak mempan ditembak. Mereka punya ilmu kebal peluru.