Menhub Budi: Masjid Harus Jadi Sarana Menyebar Cinta, Bukan Mengajak Permusuhan
Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina MCM ini berharap MCM bisa tumbuh berkembang di tengah-tengah masyarakat. Dengan demikian, bisa mengajak lebih banyak masyarakat untuk mencintai tempat ibadah.
Ketua Dewan Pembina Masyarakat Cinta Masjid (MCM) Budi Karya Sumadi menghadiri Pelantikan DPW/DPC Masyarakat Cinta Masjid (MCM) Provinsi Banten di lapangan kawasan Kecamatan Purwakarta, Cilegon, Banten. Budi hadir didampingi Ketum MCM Wishnu Dewanto dan artis Sahrul Gunawan.
Dalam sambutannya, Budi menegaskan masjid tak boleh menjadi tempat untuk mengajak pada permusuhan atau menyebar informasi bohong (hoaks). Masjid, lanjut Budi, harus menjadi sarana untuk menyebarkan cinta dan kedamaian di masyarakat.
-
Kapan Masjid Raya Sumatra Barat diresmikan? Awal pembangunan masjid ini ditandai dengan peletakan batu pertama pada 21 Desember 2007 silam.
-
Dimana Masjid Jami Sultan Syarif Abdurrahman berada? Masjid Jami Sultan Syarif Abdurrahman merupakan masjid terbesar di Pontianak dan masjid yang pertama kali berdiri di Provinsi Kalimantan Barat.
-
Kapan Masjid Baitul Makmur diresmikan? Bentuk dari kepala kubah masjid yang diresmikan tahun 1999 ini memiliki bentuk yang sama persis, sehingga menimbulkan kesan gaya arsitektur Timur Tengah yang begitu kental.
-
Apa keistimewaan Beduk Masjid Jami Sabilul Huda Indramayu? Konon saat ditabuh suaranya pernah terdengar sampai Cirebon yang berjarak puluhan kilometer.
-
Bagaimana kerusakan pada masjid? Laporan dari Reuters menyebutkan sebagian dari Masjid Tinmel mengalami keruntuhan. Gambar-gambar yang beredar di internet menunjukkan dinding-dinding yang roboh, menara setengah roboh, dan tumpukan besar puing.
-
Apa yang dilakukan Bung Karno pada Masjid Jamik di Bengkulu? Bung Karno yang dahulu sempat mengenyam pendidikan di Insinyur Teknik Sipil dari Technische Hoogeschool (THS) atau dikenal dengan Institut Teknologi Bandung (ITB), berniat untuk merenovasi masjid tersebut karena sudah tak layak dan juga membahayakan jemaah.
"Masjid harus jadi pusat penyebar cinta, kalau masjidnya hoaks, hoaks, hoaks, orang jadi takut," ujar Budi yang juga menjabat Menteri Perhubungan ini, di Cilegon, Banten, Minggu (3/2).
"Saya bayangkan di Banten ada MCM semua, sejuk. Masjid harus digunakan untuk kegiatan positif, bukan hoaks," tambah dia.
Wishnu yang mendampingi Budi mengungkapkan MCM akan terus mensyiarkan dakwah dengan cinta ke seluruh Indonesia. Dalam waktu dekat, kata dia, MCM akan safari masjid ke Jabar, Jateng, Sumsel dan Sumut.
"Kita lanjut ke Jabar, Jateng, Sumsel dan Sumut. Saya pikir daerah tersebut mempunyai komunitas masjid yang sangat kuat. MCM hadir di sana sebagai perekat umat dan makmurkan lingkungan masjid," jelas Wishnu.
Dia mengucap syukur karena bisa melantik Pengurus Wilayah Masyarakat Cinta Masjid Propinsi Banten yang akan diketuai oleh Sahruji serta jajarannya yang dilaksanakan di Kota Cilegon Banten.
Sahruji merasa terhormat dengan pelantikan tersebut. Dia juga menyatakan kebanggaannya ada tokoh Banten yang dipilih untuk menjadi Cawapres, yaitu KH Ma'ruf Amin.
"Kami warga Banten sangat bangga Pak Jokowi memilih tokoh Banten, KH Ma'ruf Amin sebagai Cawapresnya. Beliau merupakan keturunan ulama hebat dan imam Masjidil Haram terdahulu, Syekh Muhammad Nawawi al-Bantani," tegas Sahruji.
Sementara itu, Sahrul yang berhasil membakar semangat warga yang hadir dalam acara tersebut berharap MCM salah satu bagian yang mampu memberi kesejutan dalam situasi perpolitikan Indonesia yang agak memanas.
Acara tersebut dihadiri sejumlah kader MCM dan ibu-ibu pengajian serta warga yang ikut senam bersama. Acara dilanjutkan dengan pemberian bantuan untuk 20 masjid di Banten serta santunan ke 500 anak yatim piatu.
Reporter: Septian Deny
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Budi Karya Sumadi akan Silaturahmi dengan 100 Ustaz Bahas Bahayanya Hoaks
Wapres JK Sebut Masjid Sebagai Penangkal Ideologi Komunis
Menag Serukan Jaga Kesucian Masjid dari Tabloid Indonesia Barokah & Aktivitas Politik
Deretan Keistimewaan Masjid Jogokariyan di Yogyakarta
Masjid Jogokariyan Ternyata Dibangun untuk Cegah Ateisme dan Komunisme
4 Tiang Emas Masjid Al Alam yang Berdiri Sejak Zaman Portugis di Jakarta
Komunitas Masyarakat Cinta Masjid Sebarkan Semangat Persatuan Indonesia di Cakung