Menko Polhukam sebut Jokowi belum siapkan calon kapolri baru
Jokowi masih menunggu proses hukum atas calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan oleh KPK.
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan, Tedjo Edhy Purdijatno menyatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum mencari alternatif calon Kapolri. Jokowi masih menunggu proses hukum atas calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan oleh KPK.
"Belum dimintakan oleh presiden pertimbangan itu. Sudah, ini hari Minggu (libur) kita cari yang enak saja," kata Tedjo di lapangan Bhayangkara Mabes Polri Jakarta, Sabtu (31/1).
Menurutnya Kompolnas pun belum memberi rekomendasi baru nama-nama calon Kapolri. Semua masih menunggu proses hukum selesai dan menyerahkan keputusan pada hak prerogatif presiden.
"Belum ada (rekomendasi calon Kapolri dari Kompolnas)," terang dia.
Diketahui, calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan ditetapkan oleh KPK sebagai tersangka kasus rekening gendut sehari sebelum uji kelayakan dan kepatutan di DPR. Hal itu membuat Budi Gunawan sampai saat ini belum dilantik menjadi Kapolri oleh Presiden Jokowi.
Baca juga:
Kuasa hukum Budi Gunawan sebut surat pemanggilan KPK sampah
Presiden KAI yakin Budi Gunawan menang Praperadilan
Anak dikaitkan dalam kisruh KPK-Polri, Irjen Budi sebut langgar HAM
Kuasa hukum Komjen Budi sebut KPK cacat hukum karena cuma 4 pimpinan
Benarkah ada pihak yang halangi komunikasi Jokowi-Mega?
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Siapa saja yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Sejumlah petinggi PT Vale Indonesia Tbk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/8) pagi. Petinggi PT Vale yang datang ke Istana di antaranya Direktur PT Vale Indonesia Febriany Eddy, Chairman Vale Base Metal Global Mark Cutifani, dan Chief Sustainable and Corp Affair Vale Base Metal Emily Olson.