Mensos: Indonesia harus jadi bangsa pemenang
Hal itu disampaikan Khofifah dalam pidatonya memperingati Hari Pahlawan tahun 2016 yang dikenang dan diperingati setiap tanggal 10 November.
Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa masyarakat Indonesia bisa terus bergotong-royong dalam menyelesaikan berbagai persoalan, sebagaimana yang telah dilakukan para pahlawan yang berupaya memproklamasikan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Hal itu disampaikan Khofifah dalam pidatonya memperingati Hari Pahlawan tahun 2016 yang dikenang dan diperingati setiap tanggal 10 November.
Menurutnya, dengan gotong royong dan ditambah dengan makna dari nilai integritas maka ke depan Indonesia mampu menjadi bangsa yang unggul dan dapat bersaing dengan negara-negara lainnya.
"Dengan suatu tekad dan ketulusan untuk bersama-sama saling bahu-membahu dan dilandasi oleh makna dan nilai integritas, etos kerja dan gotong royong, maka saya yakin bangsa Indonesia dapat mengatasi berbagai permasalahan yang melanda, dan dapat menjadi bangsa 'pemenang' mampu bersaing dengan negara dan bangsa lain," ujar Khofifah.
Melalui momentum Peringatan Hari Pahlawan, Ia juga berharap agar seluruh lapisan masyarakat dapat mengambil makna yang terkandung di dalamnya dengan meneladani nilai-nilai luhur yang diwariskan kepada masyarakat di Tanah Air.
"Seperti taqwa kepada Tuhan YME, pantang menyerah, jujur dan adil, percaya kepada kemampuan sendiri serta kerja keras untuk membangun Indonesia yang sejahtera sebagaimana cita-cita para pahlawan bangsa," tuntasnya.