Opening Asian Para Games 2018 usai, GBK tak semacet pembukaan Asian Games
Tak ada kemacetan parah di beberapa ruas jalan di sekitar GBK akibat tumpahnya masyarakat yang hendak pulang. Kemacetan hanya terlihat di Jalan Pintu Satu Senayan atau tepat di samping FX Plaza karena terhambat kendaraan yang keluar dari tempat parkir.
Pembukaan Asian Para Games 2018 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta pada Sabtu (6/10) selesai sekitar pukul 22.00 WIB. Para pengunjung mulai meninggalkan kawasan GBK.
Pantauan di lokasi, para pengunjung keluar dari kawasan GBK secara tertib. Rata-rata masyarakat memilih tetap berjalan kaki ke arah kantong-kantong parkir. Sebagian lainnya langsung menuju halte bus Transjakarta.
-
Siapa yang berkontribusi dalam revitalisasi GBK pada Asian Games 2018? Vita mengatakan, pada ajang perhelatan Asian Games 2018 pihaknya kembali berpatipasi dalam revitalisasi GBK melalui aplikasi produk ThruCrete yang mampu meresapkan air ke dalam tanah di sejumlah area di Kawasan GBK, seperti Taman Krida Loka, jalur pejalan kaki dan lintasan joging.
-
Siapa yang memberikan masukan dan motivasi kepada atlet NPC Indonesia selama Asian Para Games 2022 Hangzhou? Apresiasi juga disampaikan Angela kepada Menpora Dito Ariotedjo yang telah memberikan masukan, semangat, serta motivasi kepada seluruh atlet NPC Indonesia. Sehingga mereka mampu menembus batas dan sukses diajang pesta olahraga disabilitas tingkat Asia itu.
-
Mengapa Kemenpora memberikan dukungan penuh terhadap Kontingen Indonesia di Asian Para Games 2022 Hangzhou? “Izinkan kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden Joko Widodo yang telah mendukung Kontingen Indonesia hingga bisa mengukir prestasi yang sangat membanggakan ini,” ujar Cdm Angela. Apresiasi juga disampaikan Angela kepada Menpora Dito Ariotedjo yang telah memberikan masukan, semangat, serta motivasi kepada seluruh atlet NPC Indonesia.
-
Kapan Opening Ceremony Asian Games 2022 digelar? Opening Ceremony Asian Games 2022 digelar di National Stadium Hangzhou, China pada Sabtu (23/9) malam.
-
Dimana Opening Ceremony Asian Games 2022 diadakan? Opening Ceremony Asian Games 2022 digelar di National Stadium Hangzhou, China pada Sabtu (23/9) malam.
-
Bagaimana Anang dan Ashanty mendapat kesempatan tampil di GBK? Semuanya dimulai ketika ia mengantar Arsya menjadi ballboy dalam pertandingan Timnas Sepakbola pekan lalu.
Tak ada kemacetan parah di beberapa ruas jalan di sekitar GBK akibat tumpahnya masyarakat yang hendak pulang. Kemacetan hanya terlihat di Jalan Pintu Satu Senayan atau tepat di samping FX Plaza karena terhambat kendaraan yang keluar dari tempat parkir.
kondisi lalu lintas GBK saat opening asian para games berakhir ©2018 Merdeka.com/liputan6.com
Selain itu, banyaknya pedagang minuman dan masyarakat yang menyeberang dari kawasan GBK menjadi salah satu pemicu tersendatnya lalu lintas di ruas jalan tersebut. Ditambah ada beberapa acara yang digelar di sejumlah hotel sekitar GBK secara bersamaan.
"Alhamdulillah lancar semua. Paling sedikit saja macet, terus lancar lagi. Jauh lebih lancar ketimbang pas (opening) Asian Games," ucap petugas lalu lintas yang enggan disebut namanya.
Sementara Jalan Sudirman dan Jalan Asia-Afrika terpantau lebih lancar meski terjadi sedikit kepadatan. Beberapa bus shuttle juga terpantau masih berkeliling mengantarkan pengunjung ke kantong-kantong parkir.
Asian Para Games merupakan event olahraga yang diperuntukkan atlet disabilitas. Ajang ini memperbandingkan 18 cabang olahraga dan berlangsung pada 6-13 Oktober 2018.
Reporter: Nafisyul Qodar
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Tarian kembang api warnai malam pembukaan Asian Para Games 2018 di GBK
Parade atlet sejumlah negara meriahkan Asian Para Games 2018
Kemeriahan malam spektakuler pembukaan Asian Para Games 2018
PDIP sebut bahasa isyarat Jokowi saat buka Asian Para Games memotivasi kaum difabel
Penyandang disabilitas ramaikan pembukaan Asian Para Games 2018
Teriakan 'Jokowi, Jokowi' bergema di pembukaan Asian Para Games