Pantai Kuta Kembali Dikotori Sampah Kiriman, 100 Petugas Kebersihan Dikerahkan
Pantai Kuta di Kabupaten Badung, Bali, kembali diserbu sampah kiriman sejak Minggu (26/12). Petugas kini berupaya membersihkan kawasan wisata itu dari sampah yang didominasi limbah plastik.
Pantai Kuta di Kabupaten Badung, Bali, kembali diserbu sampah kiriman sejak Minggu (26/12). Petugas kini berupaya membersihkan kawasan wisata itu dari sampah yang didominasi limbah plastik.
Koordinator Deteksi Evakuasi Sampah Laut (Desalut) Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Badung I Made Gede Dwipayana mengatakan, sampah kiriman sudah muncul di Pantai Kuta sejak Minggu (26/12) atau dua hari yang lalu.
-
Bagaimana cara pemerintah menangani sampah plastik? Pemerintah pusat maupun daerah melakukan berbagai upaya untuk dapat mengurangi dampak negatif sampah plastik.
-
Dimana sampah plastik ditemukan mengapung? Sampah plastik mengapung di Sungai Ciliwung, Kanal Banjir Barat, Jakarta, Rabu (20/12/2023).
-
Apa saja produk yang dibuat dari sampah plastik oleh warga Bandung? Beberapa produk yang dihasilkan rupanya memiliki nilai ekonomi yang tinggi, seperti jam dinding hingga mainan wayang plastik. Sisi kreativitas ditampilkan sejumlah warga di Kota Bandung, Jawa Barat. Mereka mencoba menjawab permasalahan sampah plastik dengan menyulapnya menjadi kerajinan cantik dan unik.
-
Bagaimana Monumen Antroposen memanfaatkan sampah plastik? Bahan baku material pembuatan dinding monumen dibuat dari sampah plastik yang dipanaskan, lalu dipress dan dibentuk menyerupai batu bata. Setiap batu bata plastic dibuat dari 6 kg sampah plastik.
-
Dimana sampah plastik yang dibakar dapat mencemari lingkungan? Partikel mikroplastik, logam berat, dan zat kimia beracun yang terlepas dari pembakaran sampah plastik dapat terbawa oleh angin atau air hujan dan mencemari sumber air, seperti sungai, danau, laut, dan air tanah.
-
Apa yang diciptakan oleh mahasiswa UGM untuk mengatasi sampah plastik di Yogyakarta? Dalam pemberdayaan itu, mereka menciptakan inovasi berupa produk meja dan kursi yang terbuat dari sampah plastik. Inovasi itu disebut merupakan salah satu solusi atas menumpuknya sampah plastik di Yogyakarta.
"Ini kita masih melakukan pengumpulan dan sudah kerja dua hari," kata Dwipayana, Selasa (27/12).
Untuk membersihkan Pantai Kuta, pihaknya mengerahkan sekitar 100 petugas pembersihan dan empat unit alat loader atau alat berat, "Kalau di Kuta mungkin 100 orang (petugas kebersihan) ditambah empat alat berat," imbuhnya.
Ia menyebutkan, sampah kiriman terjadi karena embusan angin barat. Karena itu, kondisi serupa didapati pada 10 zona pantai di sepanjang pesisir di Kabupaten Badung.
"Kalau sekarang sudah menyebar di semua sepanjang pantai karena angin barat. Untuk personel, kurang lebih kalau kita sebar semua sekitar 400 orang tetapi tidak di satu tempat saja, di sepanjang pantai (pesisir Badung)," imbuhnya.
Kumpulkan 600 Ton Sampah
Ia juga menyebutkan, pihaknya sudah mengumpulkan 600 ton sampah di pesisir pantai di Kabupaten Badung sejak Oktober hingga Desember 2022.
"Total 600 ton. Itu, di semua di pantai pesisir Kabupaten Badung yang di barat. Ada 10 zona pantai. Sampai saat ini tidak ada kendala walaupun cuaca ekstrem kita bekerja pakai jas hujan lengkap dan tidak ada masalah," ungkapnya.
Ia juga menyebutkan, puncak kiriman sampah di sepanjang pesisir Kabupaten Badung, Bali, akan terjadi pada Januari 2023. Sampah diperkirakan tidak terlihat pada Maret dan April 2023.
"Kalau Bulan Maret dan April sudah tidak ada, kalau puncaknya iya Bulan Januari. Dari Bulan Oktober hingga Desember sudah terkumpul 600 ton," ujarnya.
(mdk/yan)